https://palpres.bacakoran.co/

Berikan Atensi ke Tim Dokkes, Kapolda Sumsel Berikan Pengobatan Ke Bocah Berusia 22 bulan, Siapakah dia?

Kapolda Sumsel Irjen A Rachmad Wibowo memberikan atensi kepada tim dokkes RS Bhayangkara Moh Hasan Palembang untuk melakukan pengobatan terhadap bocah berusia 22 bulan.--Bidhumas Polda Sumsel

Bersama keluarganya ke rumah sakit Bhayangkara M Hasan Palembang dan langsung mendapatkan penanganan tim medis rumah sakit Bhayangkara Palembang.

Kabid Dokkes Polda Sumsel Kombes dr Mardi Sudarman melalui PS Karumkit AKBP dr Andriyanto mengatakan tim dipimpin dr Irma Yenni Sp. A.

BACA JUGA:Bantu Warga Menyeberang, Kolaborasi Aparat Kepolisian di Muba Ini Mampu Menjadi Solusi, Apakah Itu?

BACA JUGA:Ribuan Warga Tumpah Ruah, Kapolres Lahat Hadiri Karnaval Mobil Hias dan Baris-berbaris, Ini Keseruannya

Yang telah melakukan observasi pemeriksaan dan diagnosa terhadap anak tersebut diruang Instalasi Gawat Darurat (IGD).

“Pasien yang menjadi perhatian pak Kapolda, kondisinya memang cukup memprihatinkan, oleh karenanya kami langsung melakukan pemeriksaan media dan ternyata hasil diagnosanya bahwa anak tersebut mengalami sakit epilepsi dan kelumpuhan pada otak (cerebral palsy). Disamping itu juga mengalami gizi buruk serta tuli sensori neuralnya, ini harus segera kami tangani,” ujarnya.

Saat ini pihaknya lakukan perawatan khusus di zal anak dibawah pengawasan dokter spesialis anak dan sementara diberikan terapi obat,mohon doanya kita semua.

Sementara itu, Riki Susanti (40) yang merupakan nenek Farhan menyampaikan terimakasihnya kepada pihak kepolisian yang memberi perhatian kesehatan masyarakat.

BACA JUGA:Hari Ini Kebijakan Pemutihan Dimulai, Begini Penjelasan Dirlantas Polda Sumsel

BACA JUGA:Cari bibit Atlit Bola Voli, Polda Sumsel Terjunkan Tim di Ajang Piala Kapolri, Berikut Susunannya

“Saya neneknya Farhan, mengucapkan terimakasih kepada kepolisian RI dan bapak Kapolda Sumsel yang telah memberikan perhatian terhadap masarakat khususnya pemberian pengobatan gratis kepada cucu saya, semoga mendapatkan balasan kebaikan,” ucapnya.

Dapatkan update konten terkini dan terbaru setiap hari di koranpalpres.com. Ayo Gabung di Channel WhatsApp dengan cara klik link ini "Channel WA koranpalpres.com".

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan