https://palpres.bacakoran.co/

Sabet Juara II di Awarding Day Kreasi Setapak Perubahan Polri, Begini Ekspresi Wajah Kapolda Sumsel

Atas prestasi dan gebrakan untuk kesetaraan gender di lingkungan Polda, begini ekspresi wajah Kapolda Sumsel Irjen A Rachmad Wibowo berhasil menyabet penghargaan Kapolri sebagai Juara II pada ajang “Awarding Day Lomba Kreasi Setapak Perubahan Polri Tahun --Bidhumas Polda Sumsel

Alumni Akpol tahun 1993 tersebut menilai, dengan adanya pengesahan Peraturan Kapolri nomer 1 tahun 2022 tentang Pengarusutamaan Gender di lingkungan Polri.

Hal ini dapat meningkatkan semangat Polwan untuk memberikan pengabdian dan kontribusi lebih dalam pembangunan nasional.

BACA JUGA:Personel Polda Sumsel Padati JSC Palembang, Ada Operasi Apa Ini?

BACA JUGA:Kapolres Lahat Gelar FGD, Ajak Semua Pihak Ciptakan Pemilu 2024 yang Damai di Kikim Timur

Pati bintang dua yang cukup berpengalaman dalam bidang reserse tersebut tak segan memberikan penghargaan kepada Polwan berprestasi.

Dalam mengungkap berbagai kasus kejahatan seperti pengungkapan ladang ganja, penggagalan penyelundupan benih lobster, illegal logging serta pengungkapan sejumlah kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak. 

Selain itu, perhatian besar diberikannya kepada Polwan yang berprestasi di bidang opsnal, staf, atlet dan keahlian khusus di luar kedinasan. 

Mencermati berbagai kiprah Polwan, Rachmad Wibowo juga tak ragu menempatkan Polwan untuk mengemban sejumlah jabatan strategis diwilayah hukum Polda Sumatera Selatan. 

BACA JUGA:Dua Warga Filipina Dikawal Pulang Ke Negaranya, Apa Yang Terjadi?

BACA JUGA:Polwan Polda Sumsel Gelar Bakti Sosial di Pinggiran Sungai Musi, Ini Sasarannya

“Hingga saat ini sudah ada 19 personel Polwan Polda Sumsel yang menduduki jabatan strategis berdasarkan kompetensi yang dimiliki," tambahnya.

Kiprah Polwan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta membangun kepercayaan publik, menjadi cermin nyata dari komitmen Polda Sumsel.

Dalam mewujudkan kesetaraan gender dan membuka ruang yang luas bagi perempuan untuk berkontribusi secara optimal.

Sementara itu, Kepala Biro (Karo) SDM Polda Sumsel, Kombes Pol Sudrajad Hariwibowo mengatakan banyak gebrakan yang telah dibuat oleh pimpinan Polda untuk kesetaraan gender dijajarannya.

BACA JUGA:Misi Kemanusiaan, Kapal Motor LCT Sei Rawas Berangkat Ke Muba, Berikut Jumlah Personel Yang Berangkat

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan