Wah Ada Apa? Danrem Gaya Mendadak Kunjungi Makodim Bangka
Danrem Gaya Brigjen TNI Safta Feryansyah, S.E.,S.I.P.,M.Han beserta Ketua Persit KCK Koorcabrem 045 PD II Sriwijaya Ny. Mona Safta Feriansyah kunjungi Makodim Bangka.--Pendam II Sriwijaya
Adapun Para peserta band yang lolos ke Grand Final festival TMMD ke-121 kodim Bangka, Aquila Jazz, Sunkist, Keramat, Gerombolan Lama, The Badokerss, dan The Groove dan akan mengikuti Grand Final pada tanggal 12 Agustus nanti.
Danrem Gaya mengungkapkan terima kasih dan apresiasi kepada Dandim Bangka beserta jajaran, yang telah melaksanakan kegiatan ini.
BACA JUGA:Gelar IVA Test, Begini Tujuan Persit KCK Koorcab Rem 044 Tentang Kegiatan Itu
BACA JUGA:Jelang HUT Ke-77, Kegiatan Berikut Ini Jadi Pilihan Korem Gatam, Apa Itu?
Dan antusias peserta yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini sangat berdampak positif terhadap generasi muda yang berada di Bangka Belitung khususnya.
Sementara itu, Reza peserta festival musik TMMD ini mengatakan kegiatan festival ini baru pertama kali di laksanakan dalam rangka TMMD ke 121 Tahun 2024 yang di laksanakan oleh Kodim Bangka.
"Semoga acara ini dapat terlaksana dengan baik dan terimakasih kepada Bapak Dandim Bangka dan jajarannya yang telah melaksanakan kegiatan festival band ini," ucapnya.
Dapatkan update konten terkini dan terbaru setiap hari di koranpalpres.com. Ayo Gabung di Channel WhatsApp dengan cara klik link ini "Channel WA koranpalpres.com"