https://palpres.bacakoran.co/

Wah! Ada Sosialisasi BNNP Sumsel di Akademi Maritim Bina Bahari Palembang, Apa Materinya?

BNNP Sumsel melakukan sosialisasi Pengenalan Kehidupan Calon Taruna/I (PKKCT) di lapangan Akademi Maritim Bina Bahari Palembang.--humas BNNP Sumsel

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumatera Selatan (Sumsel) melakukan sosialisasi Pengenalan Kehidupan Calon Taruna/I (PKKCT) di lapangan Akademi Maritim Bina Bahari Palembang, Kamis 29 Agustus 2024.

Dimana BNNP Sumsel mengirimkan perwakilannya yang merupakan Penyuluh Narkoba Ahli Madya, Yeni Yulita SKM memjadi narasumber dalam kegiatan kuliah umum di Akademi Maritim Bina Bahari Palembang.

Dalam kegiatan tersebut ada sekitar 150 mahasiswa baru dan juga mahasiswa senior yang ikut dalam kegiatan kuliah umum di Akademi Maritim Bina Bahari Palembang.

"Kita memberikan pemahamanan kepada mahasiswa ini mengenai ancaman bahaya mengenai narkoba bagi generasi muda dan masa depan bangsa," ujarnya.

BACA JUGA:Wah! Ada Penandatanganan Berita Acara di Griya Agung Dihadiri Kajati Sumsel, Tentang Apakah Itu?

BACA JUGA:Rekomendasi 5 Cafe Populer di Palembang, Tempat Nongkrong Nyaman!

Bahkan ia memberikan motivasi mahasiswa untuk menjadi agen perubahan dalam masyaraka dengan terlibat dalam kegiatan pencegahan narkoba.

"Kita memberikan kepada mahasiswa motivasi agar mereka ini menjadi agen perubahan di dalam masyarakat untuk membantu kita dalam kegiatan pencegahan narkoba," katanya.

Bahkan memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan kesadaran dan pencegahan narkoba di kalangan mahasiswa dan masyarakat luas.

Serta lanjut dia mengatakan, menanamkan nilai-nilai kebangsaan dan patriotisme di kalangan mahasiswa melalui pemahaman tentang bela negara.

BACA JUGA:Bisa Dari Rumah, Begini Cara Buat SKCK Online Lewat HP Untuk Seleksi CPNS 2024

BACA JUGA:Maju di Pilgub Sumsel, Eddy Santana Putra Cerita Perjalanan Dukungan Partai Hingga Putusan MK

"Kita harapkan dengan materi yang kita sampaikan akan mampu membuat generasi muda ini mampu membantu kita dalam hal pencegahan terhadap barang haram tersebut," ungkapnya.

Sebelumnya, Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumatera Selatan (Sumsel) tidak henti-hentinya melakukan sosialisasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) terhadap generasi muda.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan