Naik Dua Strip, Ini Peringkat Terbaru Indonesia dalam Ranking FIFA

TImnas Indonesia-PSSI-doc

PAGARALAM – Pasca memenangi pertandingan menghadapi Brunei Darussalam Timnas Indonesia diprediksi naik peringkat dalam ranking FIFA bulan ini.

Dua kemenangan Garuda saat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia itu menjadi pemicunya.

Indonesia memetik kemenangan besar atas Brunei Darussalam dalam dua leg babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pada leg I dan II, Indonesia menang dengan skor identik 6-0.

Kemenangan agregat 12-0 itu membawa Indonesia lolos ke babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.

BACA JUGA:Catat! Ini Calon Lawan Timnas Indonesia di Babak Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Tim Merah-Putih masuk ke Grup F, bersaing dengan Irak, Vietnam, dan Filipina.

Dua kemenangan atas Brunei itu membuat Indonesia mendapatkan tambahan 16,95 poin. 

Indonesia kini mengoleksi 1.069,82 poin, ada di posisi ke-145 alias naik dua anak tangga seperti data yang dilansir oleh Football Ranking.

Meraih dua kemenangan atas Brunei, maka Indonesia akan mendapat tambahan poin 17.32. Jadi, Indonesia bakal punya 1.070.19 poin di ranking FIFA.

BACA JUGA:Laga Tandang di Brunei, Meski Peluang Timnas Lolos Besar Tetap Harus Hati-hati

Nah, dengan jumlah tersebut, Indonesia akan naik tiga peringkat dari 147 menjadi 144. Indonesia akan melewati Suriname, eSwatini, dan Lithuania. 

Namun, sebagai catatan, kenaikan peringkat itu hanya terjadi jika tiga negara tersebut gagal mendapat tambahan poin.

Berkat kemenangan ini, Timnas Indonesia mendapatkan tambahan 8,29 poin di ranking FIFA. Koleksi poin Timnas Indonesia pun mencapai 1069,82 angka sekaligus menggeser Eswatini dari peringkat 145 dunia yang mengemas 1,063.14 poin.

Eswatini sendiri kehilangan 2,55 poin di ranking FIFA Oktober 2023. Penyebabnya karena Eswatini hanya bermain 0-0 kontra Afrika Selatan serta tumbang 1-2 dari Bostwana di laga uji coba.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan