https://palpres.bacakoran.co/

PBAK Kanagara FDK UIN Raden Fatah 2024 Berakhir Sukses, Pidato Ketua Pelaksana Semangati Mahasiswa Baru

Ketua Pelaksana PBAK Kanagara FDK UIN Raden Fatah 2024 Dali Biman Saputra menyampaikan sambutan sekaligus memotivasi 425 mahasiswa baru peserta PBAK Kanagara FDK UIN Raden Fatah.--dema fdk uin raden fatah for koranpalpres.com

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan atau PBAK Kanagara Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN Raden Fatah Palembang berakhir sukses.

Kegiatan yang diikuti 425 mahasiswa baru antusias mengikuti acara itu berlangsung selama 2 hari, 27-28 Agustus 2024 di Gedung Akademik Center UIN Raden Fatah Palembang.

PBAK Kanagara tahun ini mengusung tema “Membentuk Mahasiswa yang Berkualitas Melalui Nilai Kepemimpinan yang Bijaksana dan Menjunjung Tinggi Solidaritas”.

Dalam kata sambutannya, Ketua Pelaksana PBAK Kanagara FDK UIN Raden Fatah 2024 Dali Biman Saputra berterima kasih kepada seluruh panitia yang telah bahu-membahu mensukseskan acara PBAK Kanagara ini.

BACA JUGA:Bentuk Mahasiswa Berkualitas! Palembang Ekspres Kenalkan Koran Hybrid kepada 420 Mahasiswa Baru FDK UIN Rafah

BACA JUGA:Intip Pengabdian FDK UIN Ar-Raniry Aceh dan FDK UIN Raden Fatah di Palembang

Pria yang akrab disapa Bima ini juga mengucapkan selamat datang kepada mahasiswa baru di lingkungan kampus FDK UIN Raden Fatah.

Menurut dia, dengan mengikuti PBAK Kanagara ini maka para mahasiswa baru dapat mengemban amanah dan kepercayaan yang telah diberikan orang tua masing-masing. 

“Dengan adanya PBAK Kanagara ini bisa menghantarkan kawan-kawan ke depan pintu gerbang kesuksesan,” imbuhnya. 

Terlebih dia mengajak mahasiswa baru untuk mewujudkan dan menggaungkan spirit “Sumsel Masa Depan adalah Sriwijaya Masa Lalu”. 

BACA JUGA:Daftar Pejabat UIN Raden Fatah Palembang yang Dilantik, Rektor Berikan Pesan Khusus Ini

BACA JUGA:FDK UIN Raden Fatah Perkuat Kemitraan dengan PW Muslimat NU Sumsel

Karena selain mengingatkan kita dengan sejarah ini juga bisa membuka wawasan untuk mahasiswa baru.

Para mahasiswa baru inilah sambung Bima, yang nantinya akan menjadi pemimpin masa depan Indonesia, terkhususnya di Sumatera Selatan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan