https://palpres.bacakoran.co/

Kolaborasi Dosen dan Mahasiswa THI Fakultas Pertanian Unsri, Kembangkan Produk dari Biji Lotus di Ogan Ilir

Para dosen dan mahasiswa Prodi THI Fakultas Pertanian Unsri bersama perangkat Kelurahan Indralaya Raya, Kecamatan Indralaya, Ogan Ilir.--Prodi THI Fakultas Pertanian Unsri for koranpalpres.com

Pelaksanaan program ini sangat didukung oleh perangkat Kelurahan Indralaya Raya yang dipimpin Dierga Salomon serta warga Kelurahan yang terdiri dari kelompok kader Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) yaitu aspek pangan dan kesehatan.

Di samping pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) terutama di bidang pengolahan hasil perairan seperti pemanfaatan tumbuhan air (biji lotus).

BACA JUGA:Kunjungi Kampus Unsri Indralaya, Wardah Edukasi Mahasiswa hingga Bagikan Produk

BACA JUGA:33 Kampus dengan Jurusan Teknik Terbaik di Indonesia Versi SIR 2024, Unsri Nomor Berapa?

Biji lotus pada kegiatan tahun ini dikembangkan menjadi produk bakery yang terbuat dari tepung biji lotus, contohnya Bolu Nanas khas Prabumulih, Sumatera Selatan, dan produk Mylo Silky Pudding dari sari biji lotus. 

Pengembangan produk ini melibatkan UMKM kue dari kelurahan Indaralaya Raya, yaitu Usaha Bolu Gulung Tiga Putri, dan Silky Pudding kerjasama hasil kreasi dosen THI dan mahasiswa. 

Biji lotus dipusatkan pada pengabdian ini diketahui karena potensi dan manfaatnya sebagai bahan pangan yang bergizi dan sehat. 

Pengembangan produk berbahan biji lotus sebagai pangan fungsional dapat dijadikan untuk peluang usaha di Kelurahan Ogan Ilir. 

BACA JUGA:Sejarawan Unsri Sebut Alasan Tepat Masjid Agung Al-Furqon Jua-Jua OKI Harus Ditetapkan Jadi Benda Cagar Budaya

BACA JUGA:Motivasi Ribuan Maba Unsri! Pj Gubernur Elen Setiadi Warning Mahasiswa Hindari Perilaku Tercela

Program Studi Teknologi Hasil Perikanan (THI), sebagai rumah bagi pengembangan teknologi diversifikasi di bidang pemanfaatan hasil perikanan/perairan telah meneliti pengembangan beragam jenis produk baik pangan maupun non pangan. 

Sosialisasi pemanfaatan dan pembinaan keterampilan melalui pembuatan produk dari biji lotus melalui Prodi THI kepada warga Indralaya.

Di samping itu, kegiatan pengabdian di kawasan Indralaya, Ogan Ilir ini juga merupakan sarana pengaplikasian teori-teori perikanan khususnya tanaman perairan selama perkuliahan.

Sekaligus pengenalan para mahasiswa THI di masyakarat sekitarnya. 

BACA JUGA:Biaya UKT UNSRI Jalur Mandiri USMB 2024 Jenjang D3 dan S1, Pendidikan Kedokteran Rp40.000.000 Per Semester

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan