https://palpres.bacakoran.co/

Sanjungan Sesepuh Raden Helmi Fansyuri Pompa Semangat Yudha-Bahar Menangkan Pilkada Serentak di Kota Palembang

Sambutan yang penuh kehangatan ditunjukkan sesepuh kota Palembang Raden Helmi Fansyuri saat menerima kunjungan silaturahmi Yudha ke kediamannya di kawasan 17 Ilir Palembang, Kamis pagi, 12 September 2024.--Ist for koranpalpres.com

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Tak hanya sanjungan, sesepuh Kota Palembang Raden Helmi Fansyuri juga beri dukungan dan masukan kepada duet Yudha Pratomo Mahyuddin dan Baharudin, atau disingkat Yudha-Bahar.

Duet Yudha-Bahar resmi masuk bursa Bakal Calon Walikota Palembang dan Bakal Calon Wakil Walikota Palembang Periode 2024-2029.

Sambutan yang penuh kehangatan ditunjukkan sesepuh kota Palembang Raden Helmi Fansyuri saat menerima kunjungan silaturahmi Yudha ke kediamannya di kawasan 17 Ilir Palembang, Kamis pagi, 12 September 2024.

Saat menyambut tokoh muda calon pemimpin Kota Palembang itu, Raden Helmi Fansyuri ditemani beberapa rekan dekatnya.

BACA JUGA:Deklarasi Paslon Pertama di Pilwako Palembang, Yudha-Bahar Teladani Kesuksesan Ahmad Heryawan

BACA JUGA:Ga Hanya Deklarasikan Pencalonan, Paslon Wako dan Wawako Palembang ini Jadi yang Pertama Daftar ke KPU

Raden Helmi Fansyuri menuturkan, kedatangan Yudha Pratomo tidak lain ingin bersilaturahmi dengan dirinya selaku sesepuh dan sosok yang dituakan di kota Palembang.

“Dia (Yudha) ini sangat beradab, dan saya mengapresiasi atas kedatangan pak Yudha menemui saya,” tutur Raden Helmi Fansyuri didampingi Direktur Matakotaku, Sumardi Sandri.

Apalagi Raden Helmi Fansyuri yakin pasangan Yudha-Bahar jika terpilih di Pilkada Kota Palembang mampu membangun Kota Palembang lebih baik lagi.

“Tadi saya ngomong, titip kalau memang pak Yudha memang menjadi Walikota Palembang, tolonglah buat agar Palembang ada perubahan yang mensejahterakan warga,” pintanya.

BACA JUGA:Ternyata Ini Pendamping Yudha Pratomo di Pilkada Palembang, Demokrat-PKS Jadi Koalisi

BACA JUGA:Ini Harapan SMB IV Fauwaz Diradja, Jika Yudha Pratomo Terpilih Menjadi Walikota Palembang

Untuk itu Raden Helmi Fansyuri memberikan dukungan dan menyatakan siap berjuang untuk memenangkan pasangan Yudha-Bahar di Pilkada Kota Palembang tahun 2024.

Sementara, Direktur Matakotaku Sumardi Sandri menilai duet Yudha-Bahar adalah pasangan Bakal Calon Walikota dan Bakal Calon Wakil Walikota Palembang yang tidak diunggulkan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan