https://palpres.bacakoran.co/

Kondisi Terkini Elkan Baggott Jelang Pemanggilan Pemain Timnas Indonesia Untuk Lawan Bahrain dan China

Kondisi terkini Elkan Baggott jelang pemanggilan pemain Timnas Indonesia untuk lawan Bahrain dan China.-Instagram/@elkanbaggott-

KORANPALPRES.COM - Inilah kondisi terkini Elkan Baggott jelang pemanggilan pemain Timnas Indonesia untuk menghadapi Bahrain dan China di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Oktober ini.  

Bek jangkung itu ternyata belum sembuh dari cedera parah yang ia derita.

Sehingga tidak akan dipanggil timnas Indonesia.

Elkan Baggott belakangan ini semakin dilupakan oleh Timnas Indonesia. 

BACA JUGA:Elkan Baggott Frustrasi Tak Dipanggil ke Timnas Indonesia?

BACA JUGA:Mengapa Elkan Baggott Dicoret dari Timnas Indonesia? Shin Tae-yong Akui Ada Masalah Sensitif

Bek bertinggi 196 cm itu sudah tak membela Skuad Garuda sejak terakhir kali pada Piala Asia 2023, Januari lalu.

Ia mengalami cedera pada jeda internasional Maret 2024, sehingga melewatkan dua laga melawan Vietnam.

Lantas pada Mei 2024, Baggott mendiamkan panggilan PSSI kala timnas Indonesia U-23 lolos ke play-off Olimpiade 2024.

Sejak saat itu, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong tak pernah mau memanggil Baggott lagi.

BACA JUGA:Sekalipun Dipanggil Timnas Indonesia, Elkan Baggott Takkan Datang, Ini Alasannya

BACA JUGA:Netizen Desak Elkan Baggott Minta Maaf ke Shin Tae-yong, agar Kembali Dipanggil Timnas Indonesia

Bek milik Ipswich Town itu tak lagi dipanggil timnas Indonesia saat jeda internasional Juni dan September.

Kini Shin Tae-yong akan mengumumkan pemanggilan pemain Timnas Indonesia untuk agenda Oktober.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan