https://palpres.bacakoran.co/

Komplikasi Diabetes Bisa Sebabkan Kebutaan Tanpa Gejala, Waspadalah!

Komplikasi Diabetes Bisa Sebabkan Kebutaan Tanpa Gejala, Waspadalah!-Freepik -

Di Indonesia, RD menjadi permasalahan kesehatan masyarakat yang sangat penting, karena berdampak tidak hanya pada kualitas manajemen diabetes namun juga kualitas hidup, produktivitas kerja, dan meningkatnya beban layanan kesehatan secara keseluruhan. 

Meskipun telah banyak kemajuan dalam hal skrining, diagnosis, dan pengobatan, 75 persen penderita diabetes masih belum mendapatkan skrining yang dibutuhkan untuk gangguan penglihatan akibat diabetes.

BACA JUGA:Benarkah Rebusan Daun Salam Bisa Turunkan Kadar Gula Darah Penderita Diabetes? Ini Penjelasannya

BACA JUGA:Mudah Mengantuk Saat Beraktivitas, Bisa Jadi Gejala Diabetes, Waspadalah!

WHO menargetkan setidaknya 80 persen penderita diabetes di semua negara telah dilakukan skrining mata secara teratur. 

Meningkatnya jumlah penderita diabetes dengan usia lebih muda akan meningkatkan komplikasi diabetes di masa mendatang, termasuk peningkatan kasus RD yang mengancam penglihatan yang diperkirakan akan mencapai 5 juta orang pada tahun 2025. 

Peta jalan kesehatan penglihatan Hari Penglihatan Sedunia 2024 yang diperingati setiap tanggal 10 Oktober menjadi momentum bagi Kementrian Kesehatan bersama pemangku kepentingan untuk meluncurkan Peta Jalan Upaya Kesehatan Penglihatan 2025-2030. 

Peta jalan tersebut merupakan revisi dari versi sebelumnya dengan memasukkan penanganan masalah kesehatan mata yaitu retinopati diabetik. 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan