https://palpres.bacakoran.co/

Babinsa Koramil Sribhwono Ada di Mts. Sriwijaya, Apa Tujuannya!

Kegiatan pembekalan dan pelantikan pengurus OSIS yang dilakukan oleh Babinsa Koramil Sribhwono Kodim Lampung Timur, Sertu Suyono berlangsung di Mts. Sriwijaya, Desa Sadar Sriwijaya, Kecamatan Bandar Sribhawono.--Pendam II Sriwijaya

LAMPUNG TIMUR, KORANPALPRES.COM - Kegiatan pembekalan dan pelantikan pengurus OSIS yang dilakukan oleh Babinsa Koramil Sribhwono Kodim Lampung Timur, Sertu Suyono berlangsung di Mts. Sriwijaya, Desa Sadar Sriwijaya, Kecamatan Bandar Sribhawono, Sabtu 11 Oktober 2024.

Turut hadir dalam kegiatan pembekalan dan pelantikan, Kepala Mts. Sriwijaya M. Syafaad, M.M, dewan guru, 30 peserta pengurus OSIS serta para siswa/siswi Mts. Sriwijaya.

Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) merupakan sebuah wadah yang memfasilitasi para siswa untuk bekerja sesuai tugasnya masing-masing.

Demi kepentingan sekolah dan seluruh siswa. Selain itu, OSIS juga berfungsi sebagai pendorong berkembangnya kemampuan dan kreativitas siswa.

BACA JUGA:Kemanunggalan TNI Bersama Rayat, Ini Tindakan Babinsa Koramil Banjar, Apa?

BACA JUGA:Puncak Pesta Rakyat, Pimpinan Tertinggi Korem Gatam Memimpinya, Inilah Sosoknya

Babinsa Sertu Suyono menuturkan pembekalan dilakukan untuk membentuk sikap kepemimpinan para pengurus OSIS serta meningkatkan rasa tanggung jawab.

"Dengan sikap tersebut diharapkan mampu mengembangkan potensi para siswa secara menyeluruh serta mengaktualisasikan ide maupun gagasan untuk kemajuan sekolah," kata Babinsa.

Pada kesempatan tersebut Babinsa juga berpesan kepada ketua OSIS maupun seluruh pengurus harus menjadi teladan bagi siswa lainya, jadilah pemimpin diri sendiri sebelum memimpin orang lain.

Sebagai Ketua OSIS beserta pengurus, adik-adik memiliki tanggung jawab besar untuk memastikan setiap kegiatan ekstrakurikuler berjalan dengan sukses. 

BACA JUGA:Permintaan dari Force Commander, Ada Cimic Medical Campaign Diberikan Satgas Kizi TNI Konga, Ini Faktanya

BACA JUGA:Keren! Kapolri Sematkan Tanda Kehormatan BBU Ke Panglima TNI, Apakah Itu?

"Semoga kepemimpinan yang baru ini dapat bekerja sama dengan baik dengan seluruh anggota dan semua pihak terkait untuk menciptakan lingkungan sekolah yang harmonis dan produktif. Selamat kepada pengurus OSIS yang baru semoga sukses dalam menjalankan amanah ini", pungkas Babinsa.

Terpisah Danramil Sribhwono Lettu Inf Heru . S mengatakan, kegiatan pembekalan kepada siswa-siswi sekolah diwilayah teritorialnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan