KEJUTAN! Redmi A4 5G Dirilis, Pakai Snapdragon 4s Gen 2, Harga Hanya Sejutaan
Xiaomi bikin kejutan dengan merilis Redmi A4 5G. Smartphone ini sudah pakai Snapdragon 4s Gen 2, dengan harga hanya sejutaan.-YouTube/GadgetIn-
Secara teknis, Snapdragon 4s Gen 2 tetap dirancang menggunakan arsitektur 4 nanometer (nm) dengan jumlah prosesor yang sama dengan Snapdragon 4 Gen 2, yaitu delapan inti (octa-core).
Akan tetapi, kecepatan clock maksimal CPU di chip tersebut diturunkan dari 2,2 GHz menjadi 2 GHz, untuk dua inti CPU performa tinggi Cortex-A78.
BACA JUGA:Xiaomi Redmi Note 14 5G Resmi Rilis, Kamera Sony, RAM 12 GB, Harga Hanya Segini
BACA JUGA:Xioami Redmi Note 13 Pro 5G, Spek Gaming, Enak Buat Vlog, Harga Terjangkau
Untuk enam inti CPU efisien Cortex-A55, kecepatan clock-nya juga diturunkan menjadi 1,8 GHz.
System-on-Chip (SoC) Snapdragon 4s Gen 2 turut mendukung layar beresolusi Full HD Plus dengan refresh rate 90 Hz, dukungan kamera Image Signal Processor (ISP) dual 12-bit, modem Gigabit 5G, dan GNSS dual frekuensi.
Redmi A4 5G disebut-sebut menghadirkan layar LCD berukuran 6,7 inci yang memiliki resolusi HD Plus dengan kecepatan refresh rate 90Hz.
Dengan chipset 5G untuk ponsel murah ini, Xiaomi ingin menjembatani kesenjangan digital bagi pengguna India yang tidak mampu membeli smartphone 5G.
BACA JUGA:Seri Redmi Note 14 Pro Bakal Jadi Perangkat Redmi Note Paling Tahan Lama
BACA JUGA:Harga Terbaru Xiaomi Redmi Note 13 Pro, Turun Rp300 Ribu, Kamera 200 MP, Ini Spek Lengkapnya
"Saat kami merayakan ulang tahun (Xiaomi) yang ke-10 di India, Xiaomi Redmi A4 5G menandai tonggak penting dalam misi berkelanjutan kami, untuk menghadirkan teknologi canggih bagi setiap orang India," kata President of Xiaomi India, Muralikrishnan B.
"Dirancang khusus untuk pasar India, perangkat ini mewujudkan visi kami yakni '5G untuk semua orang', yang menjembatani kesenjangan digital," imbuhnya.
Muralikrishnan melanjutkan, kehadiran Redmi A4 5G bertujuan untuk mempercepat peralihan India ke 5G, dan menghadirkan pengalaman smartphone entry-level yang ditingkatkan.
Adapun spesifikasi Xiaomi Redmi A4 5G belum diumumkan secara resmi.
Akan tetapi, wujudnya sudah dipamerkan di India Mobile Congress.