https://palpres.bacakoran.co/

Ada Kegiatan Apa Personel Polda Sumsel di SDN 166 Palembang

Polda Sumsel membagikan Ratusan porsi makan bergizi 4 Sehat 5 Sempurna kepada siswa SD Negeri 166 di Kota Palembang.--Bidhumas Polda Sumsel

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Selatan (Sumsel) membagikan Ratusan porsi makan bergizi 4 Sehat 5 Sempurna kepada siswa Sekolah Dasar (SD) Negeri 166 di Kota Palembang, Senin 11 November 2024. 

Yang berada di Jalan Rimba Kemuning, Lorong Buyut, Kecamatan Kemuning Palembang, kegiatan ini untuk mendukung program Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto.

"Kegiatan ini dalam rangka mendukung program Asta Cita Presiden RI untuk peningkatan gizi pada anak-anak," kata Kasubdit I Ditresnarkoba Polda Sumsel AKBP H.M Syeh Kopek, ST., MH.

Kegiatan tersebut berlangsung di SDN 166 Palembang Kota Palembang. Kegiatan itu turut dihadiri  Kasubdit Bia APK Bidkeu Polda Sumsel AKBP Heru Kuncahyo, SE., M Si. 

BACA JUGA:Pejabat Polda Sumsel Ini Pimpin Apel Pagi, Siapa?

BACA JUGA:Gelar Upacara Bendera, Ternyata Ini Tujuan Polda Sumsel

Kasubdit BinPolmas Dir Binmas Polda Sumsel AKBP Farida Aprillah, SH, Para personil Dit Narkoba, Bidkeu dan Personil Dit Binmas Polda Sumsel , serta kepala sekolah, guru dan staf SDN 166 Palembang. 

AKBP Syeh Kopek menegaskan kegiatan itu bentuk dukungan penuh dari Kapolda Sumsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, SIK., MH terhadap program Presiden RI Prabowo Subianto "Asta Cita".

Tentang meningkatkan pemberian asupan gizi kepada anak-anak guna menciptakan generasi yang sehat dan cerdas.

Dengan asupan gizi yang baik, pihaknya berharap anak-anak dapat belajar dengan lebih optimal dan memiliki masa depan yang cerah. 

BACA JUGA:Ini Bentuk Kepedulian Sosial Polda Sumsel Ke Siswa SLB YPAC di Kecamatan Sako

BACA JUGA:Datangi Mapolda Sumsel, Calon Bupati Empat Lawang Ini Buat Pengaduan, Inilah Penyebabnya

"Polri akan selalu hadir dan peduli terhadap masyarakat, khususnya dalam bidang peningkatan mutu gizi anak-anak," terangnya.

Menurut AKBP H.M Syeh Kopek ST MH  menambahkan pihaknya membagikan ratusan porsi makanan bergizi kepada siswa-siswi SD Negeri 166 Palembang. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan