Strategi Tekan Angka Kemiskinan di Sumsel ala Pj Gubernur Elen Setiadi, Pelaku UMKM Kuncinya!
Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi (tengah) menghadiri kegiatan silaturahmi bersama Paguyuban Sampoerna Retail Community (SRC) Palembang.--Humas Pemprov Sumsel for palpres.bacakoran.co
"Sampoerna ini diawali dari UMKM, benar-benar UMKM sekitar 111 tahun lalu sehingga hal ini pula yang melandasi kami untuk terus berkomitmen mengembangkan UMKM di Indonesia," paparnya.
Dalam program warung yang tergabung dalam jaringan Sampoerna Retail Community (SRC), Sampoerna melakukan pembinaan toko kelontong secara terintegrasi.
Kemudian melakukan pendampingan hingga manajemen keuangan dan pengembangan bisnis.
“Bahkan toko-toko SRC juga menyediakan wadah bagi produk UMKM di sekitar mereka,” tutur Elen.
BACA JUGA:Ini Warning Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi Saat Hadiri HUT Ke-68 Kabupaten Muba
BACA JUGA:Pilkada Serentak, Kesejahteraan Rakyat dan Tanggung Jawab Yang Terpilih
“Hal ini tidak lain agar SRC dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian Indonesia,” pungkasnya.