https://palpres.bacakoran.co/

Benarkah Petai Bisa Bantu Penderita Diabetes Turunkan Kadar Gula Darah? Ini Penjelasannya

Benarkah petai bisa bantu penderita diabetes turunkan kadar gula darah? Ini penjelasannya.- KlikDokter-

Fitosterol adalah senyawa yang memiliki struktur mirip dengan kolesterol dan ditemukan dalam minyak nabati. 

Fitosterol membantu menghambat penyerapan kolesterol dalam usus, yang dapat menurunkan kadar kolesterol darah.

Selain itu, fitosterol juga berfungsi untuk menurunkan kadar gula darah dan mengurangi risiko peradangan, yang merupakan faktor utama penyebab komplikasi diabetes, seperti penyakit jantung. 

 

Flavonoid 

Flavonoid, senyawa yang banyak ditemukan dalam buah dan sayuran, memiliki berbagai manfaat kesehatan, termasuk dalam pencegahan penyakit kronis. 

Menurut Healthline, flavonoid dapat membantu mengurangi risiko obesitas dan menurunkan tekanan darah tinggi, yang pada gilirannya dapat mencegah kondisi seperti diabetes dan penyakit jantung.

Flavonoid juga dapat meningkatkan sensitivitas insulin, sehingga lebih membantu tubuh dalam mengelola kadar gula darah. 

 

Meskipun hasil penelitian menunjukkan potensi petai dalam pengelolaan diabetes, diperlukan uji klinis lebih lanjut untuk mengonfirmasi manfaat terapeutik petai bagi penderita diabetes.

Selain itu, penelitian lebih lanjut juga diperlukan untuk mengetahui dosis yang tepat dan standar penggunaan petai dalam pengobatan diabetes.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan