https://palpres.bacakoran.co/

Ini Sosok Sisw SMPN 2 Belitang Kebangaan OKU Timur Yang Lolos LS2N Tingkat Provinsi

Sosok Sisw SMPN 2 Belitang Kebangaan OKU Timur Yang Lolos LS2N Tingkat Provinsi--Bacakoran.com

MARTAPURA, KORANPALRES.COM - Siti Elfa Famuji siswi SMP Negeri 2 Belitang II, berhasil lolos sebagai finalis Lomba Sastra Siswa Nasional (LS2N) Tahun 2024 pada cabang lomba menulis cerita pendek.

Siti Elfa Famuji bersama 2 siswa lainya dari Kota Prabumulih dan Kabupaten OKI berhak mewakili provinsi Sumatera Selatan  dalam event tersebut, mereka akan berkompetis bersama 50 Siswa  perwakilan provinsi lainya pada event tersebut. 

Menurut informasi yang dihimpun awak media, ajang nasional ini akan berlangsung pada 28 November- 3 Desember 2024, di The Acacia Hotel Jakarta.

Ia dengan karya cerpennya  bertema persahabatan, dengan judul tulisan.

BACA JUGA:Pilih Jurusan Sastra Korea? Nih Informasi Kuliah dan Prosprek Kerjanya, Pecinta K-Pop Tertarik?

BACA JUGA:SELAMAT, Siswa SMPN 2 Lahat Berhasil Rebut 2 Piala Lomba FLS2N, Ini Kategorinya

“Persahabatan di Jembatan Tua” ini lah yang menghantarkan siswi SMP 2 Belitang II  hingga ke babak Final.

 

Elfa, Sapaan akrab Siti Elfa Famuji, saat ditemui begitu bahagia bisa menjadi salah satu Finalis dalam ajang LS2N yang diselenggarakan oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) dan Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kemendikdasmen.

“Alhamdulillah, senang sekali bisa lolos (menjadi finalis-red) dan mendapatkan beberapa fasilitas lomba. Harapannya semoga di final nanti bisa lebih baik lagi, amin,” ujar siswa kelas 8 tersebut.

Sementara itu Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Belitang II, Tulus Basuki Rahmat, SSi merasa bangga serta Bahagia karena salah satu siswanya dapat lolos pada event nasional tersebut.

BACA JUGA:Monitoring Perbaikan Kabel JTR di Desa Riang Bandung, Ini Arahan Pjs Bupati OKU Timur

BACA JUGA:Dukung Ketahanan Pangan, Polres OKU Timur Tanam Benih Jagung dan Tebar Ribuan Benih Ikan Nila

“Segala puji selalu tercurahkan pada Allah SWT yang senantiasa mengiringi langkah anak-anak kami," ucap dia. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan