7 Jurusan Meski Sepi Peminat, Punya Peluang Kerja yang Besar, Jurusan Apa Saja?
Jurusan Mandarin meskipun sepi peminat, ternyata peluang kerjanya cukup besar.-learn-
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Ketika memasuki dunia perkuliahan, pasti kamu punya berbagai macam jurusan pilihan. Di antara banyaknya jurusan, tentu beberapa memang sangat tidak familiar sehingga jurusan-jurusan ini jadi sepi peminat. Tetapi ternyata jurusan itu punya peluang kerja yang besar.
Usut punya usut, belakangan jurusan ini cukup banyak dicari perusahaan, lho!
Namun disebabkan saking sepinya peminat di jurusan tersebut, perusahaan sampai mematok gaji tinggi untuk posisi tersebut.
Lantas, apa saja sih jurusan yang sepi peminat tapi peluang kerjanya terbuka lebar?
Dilansir dari berbagai sumber, yuk simak pembahasannya berikut ini ya!
Jurusan Sepi Peminat yang Punya Peluang Kerja yang Besar
1. Bahasa Mandarin
Jurusan Bahasa Mandarin jika dijabarkan lagi jurusan ini masih memiliki beberapa cabang yakni Pendidikan Bahasa Mandarin dan Bahasa Mandarin.
Seperti nama jurusannya, Pendidikan Bahasa Mandarin akan fokus bagaimana mengajar Bahasa Mandarin kepada siswa. Sedangkan Bahasa Mandarin lebih mendalam membahas bahasanya.
BACA JUGA:Konon, Ini Jurusan Kuliah yang Cocok untuk Anak Malas
BACA JUGA:Rekomendasi 7 Jurusan Kuliah yang Paling Cocok Untuk Pemilik Kepribadian Ambivert
Jurusan ini tentu tidak sepopuler bahasa Inggris yang jadi bahasa internasional. Namun, saat ini ternyata jurusan ini jadi sangat dicari, lho! Penyebabnya adalah banyak sekali perusahaan di Indonesia yang saat ini bekerja sama dengan perusahaan China. Sebab itulah, mereka sangat butuh seseorang yang memiliki kemampuan bahasa Mandarin.