Timnas Indonesia Vs Filipina Piala AFF 2024: Duel Seru Muhammad Ferrari Vs Michael Baldisimo
Timnas Indonesia vs Filipina Piala AFF 2024: Duel seru Muhammad Ferrari vs Michael Baldisimo.-Kolase Koranpalpres.com-
Di lini serang Filipina, sosok Michael Baldisimo menjadi sorotan jelang laga ini.
Dia akan berhadapan satu lawan satu dengan Ferarri di lapangan nanti.
Usianya lebih tua tiga tahun dari Ferarri.
Michael Baldisimo saat ini memperkuat klub yang berbasis di Amerika Serikat, The Town FC.
Ia berstatus pemain pinjaman dari klub lain di AS, yaitu San Jose Earthquakes.
Meskipun demikian, performanya masih belum sebaik Muhammad Ferarri, baik di level klub maupun di tim nasional.
Di The Town FC, gelandang bertahan yang lahir di Kanada pada 13 April 2000 ini, yang juga merupakan pemain naturalisasi, telah tampil dalam tiga pertandingan musim ini sejak bergabung pada tahun 2023.
Setelah memutuskan untuk menjadi Warga Negara Filipina dan bergabung dengan tim nasional pada Maret 2024, mantan pilar Timnas Kanada U-23 tersebut baru mencatatkan sembilan penampilan tanpa mencetak gol.
Dalam Piala AFF 2024, Michael Baldisimo memiliki peranan yang sangat krusial dalam taktik yang diterapkan oleh pelatih Albert Capellas.
Selain memiliki kemampuan yang baik sebagai gelandang bertahan, Michael juga dapat berfungsi sebagai penyerang sayap dalam formasi 4-3-3.
Meskipun sebelumnya ia sempat mendapatkan kritik akibat gol bunuh diri saat pertandingan melawan Laos yang berakhir imbang 1-1, Baldisimo berhasil membuktikan kemampuannya.
Ia tampil mengesankan ketika hampir membawa Filipina meraih kemenangan melawan Vietnam di laga terakhir.
Filipina sempat memimpin pada menit ke-68 melalui gol Jarvey Gayoso, namun mereka harus puas berbagi poin setelah Vietnam berhasil menyamakan kedudukan menjelang akhir pertandingan.
Pertandingan ini semakin menarik dengan adanya duel antara Muhammad Ferarri dan Michael Baldisimo.
Siapa yang akan keluar sebagai pemenang?