3 Rekomendasi Cromboloni Enak Di Palembang Yang Wajib Kamu Cobain, Murah Harganya Mulai Rp17 Ribuan
Cromboloni Kuliner yang berbahan dasar pastry ini sedang naik daun, karena teksturnya yang garing di luar dan lembut di dalam ini memiliki tambahan krim dari berbagai varian rasa-Foto:kolase/-palpres
Untuk kamu yang suka nongkrong pasti tahu ya Storia Cafe gak pernah gagal menawarkan beragam kulinernya.
Pecinta viennoiserie akan dihidangkan beragam roti dengan bentuk yang unik dan menarik, termasuk cromboloninya.
Storia Cafe ini memiliki ruangan yang luas dengan interior cozy, ditambah lagi hidangan yang variatif membuat pengunjung akan nyaman berada di sana.
Cocok banget untuk kamu yang memilih tempat makan sekaligus nongkrong karena tempatnya instagramable, jadi bisa foto di spot-spot yang cantik.
Untuk membeli cromboloni saat ini tidak bisa cepat ya guys, karena permintaan yang tinggi oleh pengunjung membuat storia cafe mengubah sistem pemesanan.
BACA JUGA:8 Kuliner Khas Bangka Belitung Yang Bikin Nagih, Nomor 3 Banyak Bisa Kamu Temukan Di Palembang
Biasanya ready namun sekarang harus mengambil nomor antrean terlebih dahulu yang sudah disiapkan oleh manajemen Storia Cafe sekitar pukul 10.00 WIB.
Sedangkan cromboloni yang sudah siap akan diinformasikan lewat whatsApp dan akan diambil oleh konsumen.
Storia Cafe sangat rekomended ya, karena dari story Instagram sudah banyak yang review kuliner yang viral saat ini.
Hampir seluruh selebgram terkenal di Palembang mereview cromboloni khas Storia Cafe ini, so jangan lupa Cobain ya guys nikmati sensasi crunchy dan lumer dimulut.
BACA JUGA:7 Rekomendasi Kuliner Khas Lampung Yang Harus Kamu Cicipi, Nomor 3 Lagi Hits Dan Viral Di 2023
2. Mama Tiga Putra
Restoran ini berada di Jalan Sako tepatnya kediaman owner, namun sekarang sudah ada diberbagai cabang seperti Pakjo dan Sako.
Kalau di instagram nama akunya @mamatigaputra, industri rumahan ini memang menjual beragam kuliner, namun baru-baru ini menyediakan cromboloni.