https://palpres.bacakoran.co/

Pengamat: Mending Fokus Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Daripada Berpolemik Soal Isu Pemecatan STY

Pengamat: Mending fokus persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026 daripada berpolemik soal isu pemecatan Shin Tae-yong (STY)-Instagram/@shintaeyong7777-

KORANPALPRES.COM – Pengamat sepakbola tanah air menyayangkan berkembangnya polemik soal isu pemecatan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong.

Lebih baik PSSI dan STY fokus pada persiapan Skuad Garuda menghadapi Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Isu pemecatan Shin Tae-yong dari kursi pelatih kepala Timnas Indonesia kembali menyeruak pada awal 2025. 

Kabar tersebut beredar luas di media sosial.

BACA JUGA:Soal Isu Pemecatan Shin Tae-yong, PSSI Terbuka Segala Opsi Demi Penuhi Target Ini

BACA JUGA:Exco PSSI Bicara Soal Perpisahan, Shin Tae-yong Jadi Dipecat dari Pelatih Timnas Indonesia?

Terlebih setelah Anggota Exco PSSI, Khairul Anwar, membuat pernyataan menghebohkan di media sosial pribadinya yang seakan memberikan kode bahwa Shin Tae-yong akan segera lengser.

Manuver Khairul Anwar ini jelas mengejutkan publik.

Terlebih sebelumnya ia jarang muncul dalam setiap dinamika sepak bola nasional, khususnya menyangkut Timnas Indonesia.

Biasanya hanya ada dua orang PSSI yang sering bicara ke publik.

BACA JUGA:Soal Isu Shin Tae-yong Dipecat, Ini Kata Orang Dalam Timnas Indonesia

BACA JUGA:Benarkah Shin Tae-yong Bakal Dipecat? Netizen Langsung Geruduk Medsos Erick Thohir

Yakni Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga dan Manajer Timnas Indonesia Sumardji.

Nah, dua orang itu belum juga bicara ke publik soal rumor pemecatan Shin Tae-yong. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan