https://palpres.bacakoran.co/

Wisata Baru! Ferris Wheel G-Walk Citraland Resmi Beroperasi, Naik Kincir Ria Gratis Syaratnya Ini

General Manager Citraland Palembang Spiridion Choice dan jajaran saat press conference Ferris Wheel atau Kincir Ria-Foto:Alhadi/-palpres

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Akhirnya wisata baru yakni Ferris Wheel G-Walk atau Kincir ria resmi dibuka.

Ferris wheel G-Walk yang dibangun di atas lahan seluas 10 hektar menjadi Kincir Ria pertama dan terbesar di Sumatera Selatan (Sumsel).

Ferris Wheel yang berada di G-Walk Citraland ini di Jalan Yusuf Mayjen Singadekane, Kota Palembang.

Resmi buka pada 9 Desember 2023, gratis bagi 50 pengunjung pertama. 

BACA JUGA:Destinasi Wisata Air Terjun Maung Lahat Tawarkan Keindahan Alam Yang Eksotis, Bikin Wisatawan Enggan Pulang

Hanya dengan syarat follow Instagram G-Walk Citraland Palembang.

General Manager Citraland Palembang Spiridion Choice mengatakan, Ferris Wheel atau Kincir Ria ini buka setiap Selasa sampai Minggu.

"Harga tiket Rp20.000 saat hari biasa dan weekend Rp25.000, untuk anak-anak dengan tinggi maksimal 80cm gratis," katanya, saat Konferensi Pers Grand Opening Ferris Wheel, Jumat 8 Desember 2023.

Ferris Wheel buka setiap Selasa sampai Sabtu pukul 15.00 - 22.00 WIB, Minggu buka lebih pagi, pukul 08.00 - 11.000, lalu tutup dan buka lagi 15.00 - 22.00 WIB.

BACA JUGA:9 Destinasi Wisata Lahat Yang Wajib Dikunjungi, Nomor 8 Keindahannya Dijuluki Sebagai Taman Air Bidadari

Untuk keamanannya, Spiridion memastikan, Ferris Wheel telah diuji diuji oleh tenaga ahli. Memiliki Sertifikat Laik Operasi (SLO), Persetujuan Bangunan Gedung (PBG), dan Nomor Pokok Wajib Pajak Daerah (NPWPD).

Sehingga dipastikan dapat beroperasi dengan aman. "Senin Ferris Wheel G-Walk libur untuk maintenance baik motornya ataupun baudnya," katanya.

Manager Oprasional Ferris Wheel G-Walk Citraland, Zaki mengatakan, Ferris Wheel terdiri dari 18 unit gondola yang terdiri dari 3 warna, Merah Hijau dan Kuning.

Setiap orang untuk satu tiket berhak naik sampai 2 kali putaran, dimana setiap satu kali putaran selama 7 menit, dipastikan sedang, tidak ngebut.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan