https://palpres.bacakoran.co/

Dukung Program Makan Bergizi Gratis dan Swasembada Pangan, Polres Pagaralam Ketahanan Pangan Lokal

Suasana zoom meeting di Polres Pagaralam dalam rangka membahas swasembada pangan dan ketahanan pangan-Humas Polres Pagaralam-

Belum lama ini seperti dilansir dari berbagai sumber Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menegaskan TNI-Polri membuat program-program bersama untuk mendukung program Makan Bergizi Gratis yang digagas Presiden Prabowo Subianto. Program ini meliputi pemanfaatan lahan produktif untuk menanam padi dan jagung.

"Kami laporkan bahwa dalam mendukung ketahanan pangan, TNI-Polri memiliki program pekarangan makan bergizi untuk mendukung program Makan Bergizi Gratis dan pemanfaatan lahan produktif, khususnya padi dan jagung," ujar Kapolri, Kamis (30/1/25).

BACA JUGA:Dukung Ketahanan Pangan,Polres Pagaralam Ikuti Rapat Vicon Zoom Meeting Bersama Polda Sumsel

BACA JUGA:Libur Natal dan Tahun Baru, Polres Pagaralam Siapkan Pengamanan 24 Jam

Ia mengatakan Polri juga merekrut dan menerjunkan anggota yang memiliki keahlian khusus untuk mendukung program ketahanan pangan.

"Serta program rekrutmen personel yang berkompetensi khusus di bidang pertanian, peternakan, perikanan, kesehatan masyarakat, dan gizi," kata Kapolri.

Selain itu, Kapolri menyampaikan, sepanjang 2024 lalu, TNI-Polri telah berhasil menyukseskan berbagai kegiatan, baik nasional maupun internasional. Hasilnya, keberhasilan ini pun memberikan efek ganda (multiplier effect) terhadap roda perekonomian yang berkelanjutan dan sangat signifikan dalam membantu pemulihan perekonomian nasional.

"Sebagaimana kita ketahui bersama, pada 2024, TNI-Polri telah berhasil menyukseskan berbagai agenda internasional dan nasional. Keberhasilan ini telah membangun di multiplier effect dengan mengeratkan roda perekonomian melalui peningkatan investasi dan perputaran uang yang baik, serta berkelanjutan," jelas Kapolri.

BACA JUGA:Polres Pagaralam Tebar 5000 Bibit Ikan, Dukung 100 Hari Kerja Presiden dan Wapres

BACA JUGA:Dukung Program Prioritas Presiden RI, Polres Pagaralam Bagikan Makanan Bergizi ke Siswa SD

"Untuk itu, kami akan terus mempertahankan dan meningkatkan keberhasilan sepanjang 2024 dan menjadikan capaian yang tersebut sebagai standar, yang selanjutnya akan terus kami optimalkan dalam pelaksanaan tugas di tahun 2025," lanjut Kapolri.

Diketahui pula rapim TNI-Polri, Kapolri Bahas Penguatan Ekonomi-Ketahanan Pangan

Dia menyebut keberhasilan ini tentu didasari pada kokohnya sinergisitas yang terjalin antara TNI dan Polri. Dia memastikan TNI-Polri terus mendukung cita-cita Indonesia Emas 2045.

"Kami, TNI-Polri, bertekad untuk selalu memperkokoh sinergisitas dan soliditas dalam mempertahankan kedaulatan serta keamanan negara demi meraih cita-cita besar berbangsa menuju Indonesia Emas 2045," tegas Kapolri.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan