ALHAMDULILLAH, Masjid Baitul Rizki Pandan Arang Lahat Selesai Direnovasi, Ini Kata Kades
GUNTING PITA : Asisten 1, HM Rudi Thamrin SH MM didampingi Brigjen Pol Rastra Gunawan SH MH, Plt Kades Pandan Arang, Ahmad Ridi meresmikan renovasi bangunan Masjid Baitul Rizki ditandai gunting pita-Pemdes Pandan Arang/koranpalpres.com-
LAHAT, KORANPALPRES.COM - Infrastruktur Masjid Baitul Rizki terletak di Desa Pandan Arang, Kecamatan Kikim Selatan, Kabupaten Lahat kini kondisnya 100 persen selesai direnovasi.
"Ditandai dengan penguntingan pita sebagai bentuk telah rampung dan siap dipergunakan, untuk seluruh kegiatan ibadah umat muslim," ucap Plt Kepala Desa (Kades), Ahmad Ridi.
Ia menerangkan, renovasi bangunan masjid lama tersebut berkat sumbangsih dari salah satu putra asli Pandan Arang, yang saat ini bertugas sebagai aparat penegak hukum yang cintai akan rumah ibadah ditanah kelahirannya.
"Alhamdulillah, mulai dari pengerjaan awal hingga kini berdiri kokoh nan megah, semuanya berasal dari tangan dingin Brigjen Pol Rastra Gunawan SH MH," sebut dirinya.
BACA JUGA:Bupati dan Wabup Lahat Terpilih Langsung Tancap Gas pada 100 Hari Kerja, Fokus Ini Jadi Prioritas
BACA JUGA:WAJAH BARU, Koni Lahat ditangan Susiawan Rama Tampil Fresh dan Menawan, Ini Penampakannya
Ia menuturkan, dengan penampilan yang sungguh luar biasa tersebut, maka tidak ada alasan lagi bagi penduduk desa untuk tidak melaksanakan ibadah di Masjid Baitul Rizki.
"Tidak hanya ibadah shalat lima waktu yang khusyuk menunaikannya, tapi kegiatan islami lainnya seperti pengajian, menyambut hari besar Agama Islam dan lainnya akan memberikan suntikan moral dan semangat," ulas dia.
Dirinya menjelaskan, atas nama Pemerintah desa (Pemdes) mengucapkan terima kasih, kepada Brigjen Pol Rastra Gunawan yang sudi merenovasi sepenuhnya, sehingga perjalanan ibadah akan khusyuk dan lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT.
"In Syaa Allah, semuanya akan berjalan sebagaimana mestinya untuk kita sama-sama menjaga, sekaligus memelihara Baitullah (Rumah Allah) sebaik mungkin guna menunaikan perintah-NYA," beber Ahmad Ridi.
BACA JUGA:DPRD Lahat Umumkan Bupati dan Wabup Terpilih dengan Bubuhkan Tanda Tangan, Ini Kata Ketua Dewan
BACA JUGA:Program Dapur Masuk Sekolah, Kodim Lahat Sasar SDN 6 Lahat Selatan
Senada, Brigjen Pol Rastra Gunawan SH MH mengemukakan, apa yang telah dilakukan ini semua semata-mata demi kemajuan dan kemaslahatan masyarakat desa.
"Apalagi saya selalu putra asli Pandan Arang merasa terpanggil untuk melakukan hal mulia, ditanam kelahiran sehingga kedepannya akan semakin maju dan terdepan," sebut dia.