https://palpres.bacakoran.co/

Ada Pelayanan Gratis Diberikan Satgas Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa, Seperti Apa

Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat perbatasan, personel Satgas Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa Pos Bade menggelar kegiatan pelayanan kesehatan gratis.--Pendam II Sriwijaya

PAPUA SELATAN, KORANPALPRES.COM - Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat perbatasan, personel Satgas Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa Pos Bade menggelar kegiatan pelayanan kesehatan gratis.

Ini ditujukan kepada warga Kampung Padat Karya, Distrik Edera, Papua Selatan, Senin 17 Maret 2025.

Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Satgas dalam membantu masyarakat setempat, khususnya dalam bidang kesehatan. 

Satgas memberikan pelayanan medis berupa pemeriksaan kesehatan umum, pengobatan ringan, serta edukasi tentang pola hidup sehat kepada warga.

BACA JUGA:Tingkatkan Keterampilan Siswa di Perbatasan, Ini Skill Diajarkan Satgas Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa

BACA JUGA:Mantap! Satgas Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa Jalankan 2 Tugas Sekaligus, Apakah Itu?

Danpos Bade, Letda Inf Andra Pahlipi, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan akses layanan kesehatan bagi masyarakat yang kesulitan menjangkau fasilitas medis. 

Pihaknyha ingin memastikan bahwa masyarakat di perbatasan mendapatkan perhatian kesehatan yang layak. 

"Semoga kehadiran kami bisa memberikan manfaat bagi warga Kampung Padat Karya,” ujarnya.

Masyarakat setempat menyambut baik kegiatan ini dan merasa terbantu dengan pelayanan kesehatan yang diberikan. 

BACA JUGA:Jalur Transportasi Warga Papua Rusak, Satgas Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa Turun Dengan Melakukan Ini

BACA JUGA:Begini Cara Satgas Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa Dukung Pendidikan di Perbatasan

Sementara itu, Daniel, salah satu warga Kampung Padat Karya, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Satgas Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa. 

“Kami sangat bersyukur atas bantuan pengobatan ini. Semoga bapak-bapak TNI selalu diberikan kesehatan dalam menjalankan tugas,” ugkapnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan