Jay Idzes Beri Pesan Menyentuh Kepada Muka Baru Timnas Indonesia Jelang Lawan Australia

Jay Idzes beri pesan menyentuh kepada pemain anyar Timnas Indonesia, apa ya? -Instagram/@jayidzes-
KORANPALPRES.COM – Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes, memberikan pesan menyentuh kepada sejumlah pemain anyar Skuad Garuda.
Timnas Indonesia mendapat tambahan empat pemain baru jelang menghadapi Australia dan Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret ini.
Mereka adalah Ole Romeny, Joey Pelupessy, Dean James, dan Emil Audero.
Mereka baru resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) belum lama ini.
BACA JUGA:Inilah Keuntungan Timnas Indonesia Jika Menang Atas Australia
BACA JUGA:Duh, Pasar Taruhan Australia Remehkan Timnas Indonesia
Ole Romeny hingga Emil Audero memiliki peluang besar buat melakukan debut dalam laga lanjutan Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Timnas Indonesia dijadwalkan akan menghadapi laga ketujuh Grup C melawan Australia di Sydney Football Stadium, Kamis 20 Maret 2025.
Lima hari setelah itu, Skuad Garuda akan menjamu Bahrain dalam laga kedelapan Grup C di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa 25 Maret 2025.
Berbicara di hadapan wartawan, Jay Idzes memberikan pesan penuh semangat kepada rekan-rekannya.
BACA JUGA:Preview Timnas Indonesia Vs Australia, Garuda Datang untuk Menang!
BACA JUGA:Timnas Indonesia Pakai Jersey Merah Putih Lawan Australia, Pertama Kalinya dalam Tiga Tahun
Ia menekankan pentingnya rasa kebersamaan dan pengorbanan demi lambang Garuda di dada, terutama bagi mereka yang baru bergabung dengan Timnas Indonesia.
Baginya, kebersamaan dan rasa memiliki adalah kunci utama dalam membangun tim yang solid.