https://palpres.bacakoran.co/

ALHAMDULILLAH! Banjarsari Lahat Sembelih 50 Ekor Hewan Kurban dan Keban Agung 6 Ekor

SEMBELIH : Kades Banjarsari, Aldiansah (pakaian hijau panjang) dan warga tengah menyembelih hewan kurban-Pemdes Banjarsari Lahat/koranpalpres.com-

LAHAT, KORANPALPRES.COM - Alhamdulillah, pada momentum Idul Adha 1446 Hijriah/2025 masehi Desa Banjarsari, Kecamatan Merapi Timur, Kabupaten Lahat tercatat menyembelih hewan kurban sapi sebanyak 15 ekor dan Kambing 35 ekor.

"Hewan-Hewan tersebut berasal dari penduduk desa, maupun sumbangsih perusahaan batubara yang beroperasi di sekitar desa," sebut Kepala Desa (Kades), Aldiansah, Sabtu 7 Juni 2025.

Dia menambahkan, hewan-hewan tersebut setelah disembelih dan ditakar beratnya selanjutnya akan diberikan, kepada seluruh masyarakat sehingga mereka dapat memasak dan memakannya.

BACA JUGA:Resmi! Kapolri Serahkan Hewan Kurban Ke Panitia, Berapa Ekor

BACA JUGA:Ini Masjid Tempat Penyembelihan Hewan Kurban Idul Adha 1446 H Yang Dipimpin Kapolres PALI

"Seluruh warga Desa Banjarsari akan kita Bagikan tanpa terkecuali, sehingga dagingnya dapat dimasak berbagai jenis gulai," jelasnya.

Ia menuturkan, tentu saja pemerintah desa (Pemdes) mengucapkan terima kasih kepada masyarakat, dan juga perusahaan atas hewan kurbannya sehingga dapat disantap dengan keluarga.

"Ini adalah bentuk nyata yang dipersembahkan, sekaligus memberikan pelajaran bermakna bagaimana kita berkurban, serta meneladani kehidupan Nabi Ibrahim dan Ismail," terang dirinya.

BACA JUGA:KAI Divre III Palembang Salurkan 30 Ekor Sapi Hewan Kurban, Ini Lokasinya

BACA JUGA:Kodim Lahat Sembelih 20 Ekor Hewan Kurban, Ini Pesan Dandim

Aldiansah menyampaikan, sebagai umat muslim banyak hal yang bisa dipetik dari kehidupan Nabi Ibrahim dan Ismail, yang begitu indah untuk mematuhi perintah dari Allah SWT.

"Dari sinilah kita dapat berkaca dan mawas diri supaya didalam mengarungi bahtera dunia ini, janganlah sampai terlalu muluk-muluk," imbau dia.

Terpisah, Kades Keban Agung, Kecamatan Kikim Selatan, Fitra Juanda mengemukakan, pada hari yang berbahagia ini pihaknya melakukan kurban berupa kambing 5 ekor dan sapi 1 ekor.

"Nantinya kita bagikan kepada masyarakat memang berhak menerimanya, sehingga mereka dapat merasakan manfaatnya," ulas dirinya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan