https://palpres.bacakoran.co/

Warga Ogan Ilir Serahkan Senjata Api Rakitan ke Polsek Tanjung Batu

Warga Ogan Ilir Serahkan Senjata Api Rakitan ke Polsek Tanjung Batu.-koranpalpres.com-

OGAN ILIR, KORANPALPRES.COM- Kesadaran hukum masyarakat di wilayah Kecamatan Tanjung Batu, Kabupaten Ogan Ilir menunjukkan perkembangan positif.

Hal ini terbukti dari penyerahan satu pucuk senjata api rakitan laras pendek beserta amunisi secara sukarela oleh warga setempat kepada Polsek Tanjung Batu Polres Ogan Ilir, Rabu 25 Juni 2025.

Penyerahan sanpi ini juga dalam rangka mendukung pelaksanaan Operasi Senpi Musi 2025.

Senjata api rakitan tersebut diserahkan melalui Lurah Tanjung Batu, Bapak Deddy Iskandar, dan diterima langsung oleh Kapolsek Tanjung Batu, Iptu Dr. Syafarudin Akso.

BACA JUGA:Tangis Haru dan Doa Bersatu, Wakil Bupati Ogan Ilir Sambut Kepulangan Jamaah Haji dengan Penuh Cinta

BACA JUGA:Pertikaian Keluarga Berujung Maut di Ogan Ilir, Satu Meninggal dan Satu Kritis

Penyerahan ini berlangsung di Mapolsek Tanjung Batu dengan suasana aman dan tertib, dimana Kapolsek Tanjung Batu didampingi Kanit Reskrim dan anggota Unit Reskrim Polsek Tanjung Batu.

Tampak terlihat, bahwa senjata api rakitan jenis revolver laras pendek itu dengan kondisi aktif beserta tiga butir amunisinya.

Kapolsek Tanjung Batu menyampaikan apresiasi atas kesadaran dan itikad baik masyarakat dalam mendukung upaya penertiban senjata api ilegal.

Ia juga menegaskan bahwa penyerahan senjata secara sukarela tidak akan dikenakan sanksi hukum, dan justru membantu kepolisian menciptakan situasi yang lebih aman dan kondusif.

BACA JUGA:Polres Ogan Ilir Tabur Bunga di Makam Pahlawan Sambut Hari Bhayangkara, Ini yang Disampaikan Kapolres

BACA JUGA:Oknum PPPK Pemprov Gerilya di Pemkab Ogan Ilir, Diduga Masih Nyambi Wartawan, Status Honorer Selama ini Disoal

“Penyerahan senjata api ini merupakan bentuk kepercayaan masyarakat terhadap Polri dan bukti keberhasilan pendekatan persuasif kami bersama pemerintah setempat,” ungkap Iptu Syafarudin.

Senjata tersebut telah diamankan dan dituangkan dalam Berita Acara serah terima sesuai prosedur yang berlaku.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan