GWM Tank 300 Diesel Siap Mengaspal! Mesin Bertenaga, Desain Gagah, Harga Terjangkau?
GWM Tank 300 Diesel Siap Mengaspal! Mesin Bertenaga, Desain Gagah, Harga Terjangkau?--YT/carshowtv9197
KORANPALPRES.COM- GWM Tank 300 diesel diperkirakan akan hadir di ajang otomotif terbesar Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025.
SUV tangguh yang menjadi andalan Great Wall Motor (GWM) tersebut semakin meramaikan pasar otomotif di Tanah Air.
Kehadiran GMW Tank 300 yang akan mengaspal di Indonesia terkuak karena model tersebut masuk dalam daftar uji tipe Kementerian Perindustrian.
GWM Tank 300 diesel disematkan mesin berkode GW4D20M yang memiliki kapasitas 1.996 cc, empat silinder, turbocharger.
Mesin tersebut memproduksi tenaga maksimal 163 tk dan torsi puncak 380 Nm.
Tenaga yang dihasilkan itu langsung didistribusi ke seluruh roda atau 4WD melalui transmisi otomatis 8-percepatan lansiran ZF.
Perpaduan mesin itu membuat Tank 300 Diesel menjadi SUV off-road yang mampu melibas beragam medan.
GWM menyematkan dimensi Tank 300 Diesel dengan panjang 4.760 mm, lebar 1.930 mm, dan tinggi 1.903 mm dengan jarak sumbu roda 2.750 mm.
Bahkan untuk Ground Clerance tergolong tinggi, begitu juga dengan sistem penggerak empat roda yang menawarkan kemampuan jelajah yang jauh lebih baik.
Tak hanya itu saja, SUV tangguh ini mengadopsi bodi boxy yang memiliki ciri khas sehingga menciptakan kesan tangguh.
Sedangkan untuk interior, mobil ini mengadopsi kesan modern lengkap dengan sederet fitur digital dan sistem keselamatan yang tergolong lengkap.
Kehadiran GWM Tank 300 Diesel yang mengaspal di Indonesia ini membuat persaingan di segmen ini semakin kompetitif.
Seperti diketahui untuk segmen SUV tangguh ini sudah diramaikan oleh sejumlah model sebut saja Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport.
“Tentunya kami sangat semangat untuk menghadirkan Tank 300 Diesel di Indonesia. Mobil ini rencananya akan dikenalkan pada GIIAS 2025,” ungkap Director of GWM Indonesia, Zheng Boyang.
Bahkan sebagai bentuk keseriusan memasarkan mobil tersebut, GWM akan membawa model yang harganya lebih kompetitif.
“Untuk secara umum tentunya model mesin diesel akan lebih terjangkau jika dibandingkan dengan model hybrid,” terangnya.
BACA JUGA:Lebih Murah dari Wuling Air EV! Honda N-Van, Mobil Listrik Kecil dengan Harga yang Terjangkau
BACA JUGA:Range Rover Electric Siap Meluncur Akhir 2025, SUV Listrik Mewah dengan Jangkauan 483 Km
Tak hanya itu, selain menghadirkan varian penggerak 4x4, SUV diesel ini juga hadir 4x2 yang menjadi tulang punggung SUV ladder frame di Indonesia.
Segmen tersebut selama ini diramaikan oleh Toyota Fortuner, Mitsubishi Pajero Sport.
Sayangnya, Zheng masih enggan mengungkapkan harga jual SUV tersebut.
GWM Tank 300 sudah terlebih dahulu dikenalkan di Thailand dan Australia dan mendapat respon positif.
“Pastinya mobil ini akan menggunakan mesin diesel 2.400 cc dengan standar Euro 4,” katanya.
Sedangkan untuk spesifikasi, mobil tersebut menggunakan mesin diesel 4 silinder inline turbo berkapasitas 2.370 cc.