https://palpres.bacakoran.co/

Pj Wako Ini Sempat Sambangi Beberapa Gereja, Perayaan Natal di Pagaralam Kondusif

Pj Wako sambangi gereja guna memastikan perayaannatal 2023-Diskominfo Pagaralam-

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM  - Ketenangan malam natal di Pagaralam benar-benar tercipta dengan baik.

Pelaksanaan malam natal di sejumlah gereja di Kota Pagaralam berlangsung aman dan damai. Umat kristiani yang ada di Kota Pagaralam dapat melaksanakan ibadah dengan baik di tengah mayoritas warga muslim.

Umat muslim Pagaralam juga tidak merasa terganggu atau terusik sedikitpun, namun pengamanan tetap dilaksanakan untuk mengantisipasi adanya gangguan sekecil apa pun itu.

Polres Pagaralam menurunkan personel untuk melakukan pengamanan (PAM) di setiap gereja yang ada di wilayah hukumnya.

BACA JUGA:Kerjasama Dengan PT KAI Palembang, Pangdam II/Swj Pantau Wilayah Jelang Nataru

Kegiatan ini dilakukan setiap ada pelaksanaan ibadah di rumah ibadah seperti moment hari besar Natal 2023.

"Kita menurunkan personel untuk menjaga rumah ibadah saat ada aktivitas di dalamnya. Ini bertujuan agar para jemaah khusyuk dalam pelaksanaan ibadah di gereja," kata 

Ia mengatakan bukan hanya Polres, Polsek jajaran Polres Pagaralam juga melakukan hal yang sama. Tujuannya, agar masyarakat merasakan kehadiran Polri dalam hal ini Polres Pagaralam Polda Sumsel di tengah rutinitas mereka sehari-hari.

Memberikan rasa aman dan nyaman bagi Umat Kristiani, Seluruh personil Polres Pagaralam melaksanakan pengamanan jalannya ibadah Natal Tahun 2022 tersebar di Gereja yang ada di wilayah hukum Polres Pagaralam, sejak 24 Desember lalu.

BACA JUGA:Catat! LRT Sumsel Tambah 8 Perjalanan Demi Sambut Libur Nataru, Berikut Tanggalnya 

BACA JUGA:Resep Chocalate Lava Cake, Cokelatnya Langsung Lumer di Mulut, Bisa Dicoba Saat Libur Nataru 2024

Pengamanan ini sebagai upaya deteksi dini dan cegah dini terhadap ancaman yang mungkin timbul selama kegiatan Ibadah Natal berlangsung di gereja-gereja yang ada di kota Pagaralam seperti di antaranya Gereja Methodis Indonesia (GMI), Gereja Pantekosta Indonesia (GPI), Gereja Bethel Injil Sepenuh (GBIS), HKBP, GKII, Katolik.

Kapolres Pagaralam AKBP Erwin Irawab menyampaikan, kehadiran personil Polres Pagaralam di setiap Gereja yang sedang melaksanakan perayaan natal, untuk memastikan keamanan dan kenyamanan bagi umat kristiani dari gangguan ketentraman dan ancaman lainnya.

Menjelang dini hari, Minggu (24/12), di Kota Pagaralam, secara umum suasana malam natal kondusif dan tidak menyurutkan niat umat Kristiani untuk mengikuti ibadah perayaan Natal 2023.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan