https://palpres.bacakoran.co/

Pj Wako Ini Sempat Sambangi Beberapa Gereja, Perayaan Natal di Pagaralam Kondusif

Pj Wako sambangi gereja guna memastikan perayaannatal 2023-Diskominfo Pagaralam-

Umat Kristiani mengunjungi sejumlah gereja di Pagaralam. Meskipun tidak mencolok atau terlihat berlebihan, sejumlah polisi juga terlihat berada di sejumlah areal gereja untuk melakukan pengamanan agar misa malam Natal berlangsung khidmat, nyaman dan aman. 

BACA JUGA:Amankan Perayaan Nataru di Kota Palembang, Polrestabes Palembang Didirikan Pos Ini, Yuk Lihat!

BACA JUGA:Gratis Beroperasi Saat Nataru, Khusus Untuk 5 Ruas Tol Trans-Sumatera Ini

Di Gereja Xaverius, Kelurahan Sidorejo, Pagaralam Utara, suasana di sekitar gereja terlihat lengang dan khidmat. Tidak banyak aktivitas warga di luar gereja malam itu. Namun, ada juga beberapa tukang ojek yang terlihat di sekitar tempat itu.

"Tadi ada penumpang ke gereja, saya mangkal saja sebentar siapa tahu ada penumpang lain," ujar Budi, seorang pengojek motor.

Sejumlah gereja lain juga tidak terlalu meriah kelihatannya dari luar. Tidak terlalu tampak kemeriahan natal di sekitarnya. Seperti Gereja Methodist di Kampung Melati, Pagaralam Selatan yang berada di tengah pemukiman penduduk mayoritas muslim, suasana gereja hanya dihiasi ornamen Natal seadanya dan tidak tampak menyolok.

Salah seorang jemaat Gereja HKBP di Air Perikan, N Sihombing mengatakan Natal ini ia dan keluarganya merayakannya dengan sederhana seperti beribadah di gereja dan kumpul bersama keluarga.

BACA JUGA:Pos PAM Nataru Ini Bisa Dipakai Pemudik Beristirahat Lho

"Kita bersama jemaat lain selain ke gereja bersama-sama juga mengadakan kumpul-kumpul di rumah," ujarnya.

Perayaan malam natal di Pagaralam berlangsung lancar dan aman. Dalam rangka memastikan rasa aman dan nyaman umat Nasrani merayakan Natal tahun 2023, Pj Walikota Pagaralam melakukan patroli ke gereja yang merayakan ibadah natal yang berada di beberapa lokasi serta mendatangi pos pengamanan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 yang ada di 3 titik. 

Pj Wako Pagaralam Lusapta Yudha Kurnia mengatakan dengan kehadiran pemerintah kota, Polri maupun TNI memantau langsung ke gereja saat umat nasrani merayakan natal sebagai wujud kepedulian dan memastikan rasa aman serta nyaman mereka beribadah.

Dalam pengarahan menutup patroli pengamanan perayaan natalanLusapta berharap berharap perayaan tahun baru aman dan nyaman. "Rayakanlah sebagaimana layaknya, tidak melanggaran aturan yang telah dibuat pemerintah dan perbanyak doa akan ke depannya kehidupan kita lebih baik dan berharga," pungkas Lusapta.

BACA JUGA:Tips Menikmati Libur Nataru Dengan Nyaman, Aman dan Selamat Ala Polri

Sebelumnya menjelang perayaan Natal 2023, sejumlah gereja di Kota Pagaralam melakukan persiapan. Mulai dari proses pengamanan dan sistem ibadahpun mulai dimatangkan.*

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan