https://palpres.bacakoran.co/

Bupati Enos Sambut Kajari Baru OKU Timur, Tegaskan Komitmen Penegakan Hukum Berkeadilan

Bupati Enos Sambut Kajari Baru OKU Timur, Tegaskan Komitmen Penegakan Hukum Berkeadilan--bacakoranpalpres

MARTAPURA, KORANPALPRES.COM – Suasana hangat penuh kekeluargaan menyelimuti acara pisah sambut Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) OKU Timur yang digelar Jumat, 25 Juli 2025.

Peralihan tongkat estafet dari Andri Juliansyah, S.Kom., S.H., M.M., M.H. kepada Oktafian Syah Efendi, S.H., M.H. berlangsung khidmat namun penuh harapan.

Acara ini turut dihadiri Bupati OKU Timur Ir. H. Lanosin, M.T., M.M. atau akrab disapa Enos, didampingi Wakil Bupati H.M. Adi Nugraha Purna Yudha, S.H., jajaran Forkopimda, para kepala OPD, Ketua TP PKK dr. Sheila Noberta, Sp.A., M.Kes, tokoh adat, serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Bupati Enos menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Andri Juliansyah atas pengabdiannya di Bumi Sebiduk Sehaluan.

BACA JUGA:Ketua Kwarcab Pramuka OKU Timur Resmi Dilantik, Bupati Enos Beri Pesan Tegas soal Generasi Muda

BACA JUGA:Sosialisasi Kopdes Merah Putih, Bupati Enos: Ini Perintah Langsung Presiden!

Tak lupa, Enos juga menyampaikan selamat datang kepada Kajari baru, Oktafian Syah Efendi.

“Banyak capaian positif yang telah dibangun selama Bapak Andri bertugas di OKU Timur. Terima kasih atas dedikasi dan sinergi yang luar biasa. Dan kepada Bapak Oktafian, kami ucapkan selamat datang. Pemerintah daerah siap bersinergi dalam mendukung penegakan hukum yang berkeadilan,” ujar Enos.

Enos menegaskan bahwa momentum pisah sambut ini bukan sekadar seremoni, melainkan penguat jalinan koordinasi lintas lembaga.

Ia juga menekankan pentingnya semangat “Sebiduk Sehaluan” dalam membangun daerah.

BACA JUGA:Apresiasi Sinergi Serikat Pekerja, Bupati Enos Puji Kondusifitas Hari Buruh di OKU Timur

BACA JUGA:Bupati OKU Timur Enos Berbaur dalam Retreat, Pesona Loreng Jadi Sorotan

“Filosofi Sebiduk Sehaluan menggambarkan bagaimana kita—meski beragam—harus melangkah bersama. Satu perahu, satu tujuan, demi kemajuan OKU Timur,” tegasnya.

Sementara itu, Andri Juliansyah dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas pengalaman berharga selama bertugas.

Ia menilai OKU Timur sebagai daerah yang kaya akan nilai budaya dan toleransi.

“Saya dan istri sangat terkesan dengan keramahan serta kekayaan budaya, khususnya Komering. Harmoni masyarakat di sini luar biasa. Semoga tali silaturahmi ini terus terjaga,” ungkapnya, disambut haru tamu undangan.

BACA JUGA:Resmi Dilantik Oleh Presiden, Enos Yudha Siap Bekerja Untuk Masyarakat OKU Timur

BACA JUGA:Kejari OKU Timur Lakukan Penandatanganan MoU Dengan BPJS Cabang Prabumulih, Tentang Apa?

Ia juga menyampaikan permohonan maaf jika selama bertugas ada kekhilafan. Kini, ia mengemban tugas baru sebagai Asisten Pembinaan di Kejaksaan Tinggi Provinsi Gorontalo.

Kajari baru, Oktafian Syah Efendi, menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan prestasi yang telah diraih pendahulunya, serta mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersinergi.

“Tanpa dukungan dari masyarakat dan Forkopimda, tentu tugas ini tidak bisa kami emban dengan maksimal. Mari kita lanjutkan apa yang telah dirintis dan bersama membawa OKU Timur semakin maju,” ujarnya.

Menariknya, dalam acara ini, Oktafian juga dianugerahi gelar adat Suttan Nata Hukum II, sedangkan sang istri, RA Asriningrum Kusumardhani, S.H., M.Hum, diberi gelar Ratu Idoman II sebuah simbol penerimaan dan penghargaan dari masyarakat adat setempat.

BACA JUGA:Kejari OKU Timur Laksanakan Pemotongan Hewan Kurban, Ini Lokasinya

BACA JUGA:Pejabat Tinggi Kejari OKU Timur Ini Hadir di Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Baru IGD RSUD OKU Timur

Dengan semangat baru dan sinergi yang terus diperkuat, OKU Timur kembali menegaskan komitmennya sebagai wilayah yang menjunjung hukum, harmoni, dan pembangunan berkelanjutan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan