https://palpres.bacakoran.co/

Pimpin Rapat Internalisasi Bidang Intelijen, Apa Penyampaian Asintel Kejati Sumsel

Asintel Kejati Sumsel Totok Bambang Sapto Dwidjo, S.H. memimpin rapat internalisasi bersama Koordinator, Kepala Seksi dan seluruh Pegawai pada bidang Intelijen Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan.--Humas Kejati Sumsel

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Asisten Bidang Intelijen Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan (Asintel Kejati Sumsel) Totok Bambang Sapto Dwidjo, S.H. memimpin rapat internalisasi bersama Koordinator, Kepala Seksi dan seluruh Pegawai pada bidang Intelijen Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan, Senin 28 Juli 2025.

"Internalisasi ini bertujuan menciptakan budaya kerja yang kuat dan menyatukan seluruh pegawai," ujarnya. 

Sehingga dapat meningkatkan komitmen seluruh pegawai untuk melaksanakan tujuan dan visi dari organisasi.

Selain itu juga memastikan bahwa nilai-niai dan norma organisasi tidak hanya ada di atas kertas.

BACA JUGA:Tim Kepala Bagian Pengelolaan Data Biro Perencanaan dan Bagian Reformasi Birokrasi Datangi Kejati Sumsel

BACA JUGA:Pimpin Apel Pagi, Asbin Kejati Sumsel Sampaikan Hal Ini

Tetapi benar-benar dihayati dan dijalankan oleh seluruh anggota, sehingga dapat menjadi kekuatan bagi kemajuan organisasi.

Sebelumnya, Gubernur Sumsel H. Herman Deru menyambut penuh rasa syukur dan apresiasi atas keberhasilan Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan (Kejati Sumsel).

Dalam mengembalikan tiga aset strategis milik daerah yang sempat dikuasai pihak ketiga selama bertahun-tahun.

Dalam acara yang digelar di Auditorium Bina Praja, Selasa 22 Juli 2025, Herman Deru menerima secara simbolis penyerahan aset perkara tindak pidana korupsi Batanghari Sembilan.

BACA JUGA:2 Kades Ditetapkan Tersangka oleh Kejati Sumsel, Bursah Zarnubi: Pemkab Lahat Siapkan Pendamping Hukum

BACA JUGA:OTT di Kantor Camat Pagar Gunung, Akhirnya Kejati Sumsel Tetapkan Tersangka, Siapa Mereka?

Dari Kepala Kejati Sumsel, Yulianto. Aset tersebut tersebar di tiga kota besar Yogyakarta, Bandung, dan Palembang.

"Apa yang dilakukan Kejati Sumsel ini adalah bentuk nyata penegakan hukum sekaligus penyelamatan kekayaan daerah," ujar Herman Deru dalam sambutannya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan