https://palpres.bacakoran.co/

Dua Rumah di Palembang Ludes Terbakar, Ternyata Gara-gara Ini

Petugas pemadam kebakaran melakukan pendinginan di lokasi kebakaran yanng disaksikan warga di Lorong Saudagar Yucin, Kelurahan 3-4 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu (SU) I, Palembang, Senin (23/10/2023).--Kurniawan

PALEMBANG - Kebakaran terjadi di rumah padat penduduk yang beralamat di Jalan Faqih Usman, Lorong Saudagar Yucin, Kelurahan 3-4 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu (SU) I Palembang, Senin (23/10/2023) sekitar pukul 10.00 WIB.

Akibat dari kebakaran yang terjadi dua unit rumah ludes terbakar, untuk sementara dugaan api berasal dari korsleting listrik dari salah satu rumah. 

Hingga dengan cepat membesar di rumah bagian depan korban Hidayatulla (43) dan merambat ke semua rumah semi kayu permanen. Hingga menyambar ke rumah di sebelahnya milik korban Ahmad Rifai Yudi (42).

"Tahu-tahu saya sudah melihat api dalam keadaan besar, pada bagian depan rumah. Melihat hal itu saya langsung teriak hingga didengar warga setempat," ujar Hidayatulla. 

BACA JUGA:Ratu Dewa Harapkan Atlet Badminton Go Internasional Harumkan Kota Palembang

Mendengar hal itu, katanya warga pun langsung menghubungi unit pemadam kebakaran dan aparat kepolisian, dalam hal ini Kepolisian Sektor (Polsek) SU I Palembang. 

"Saat peristiwa itu, tidak banyak barang berharga yang berhasil saya selamatkan, dengan mengangkatnya keluar dari kobaran api," terangnya. 

Sementara itu, saksi mata, Faisal menuturkan, api awal dari lantai pertama, ada ledakan yang disertai asap hitam ngebul. 

Melihat asap hitam warga panik langsung berteriak kebakaran, kebakaran, kebakaran. Lanjut Faisal, mendengar teriak warga, rumah korban yang masih penghuninya, langsung berhamburan. Beruntung warga cepat melakukan evakuasi. 

BACA JUGA:Ada Waktu Tunggu Haji Sampai 47 Tahun, Arab Saudi Beri Indonesia Tambahan Kuota 20 Ribu Jemaah

Alhasil Hidayat anak korban berhasil diselamatkan meski mengalami luka bakar. Dengan alat seadanya warga berjibaku memadamkan kobaran api.

Beruntung BPK dan damkar sebanyak 5 unit cepat datang ke lokasi. Sekitar satu jam usai kejadian. Api pun berhasil dipadamkan. 

Sedangkan, Kapolsek SU I, Kompol Tatang Yulianto membenarkan adanya kebakaran di Lorong Saudagar Yucin, Kecamatan SU I Palembang.

"Mendapatkan laporan warga adanya kebakaran ini, anggota piket fungsi kita langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) kebakaran," jelasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan