https://palpres.bacakoran.co/

3 Siswa SMKN 1 Palembang Lolos ke Grand Final, Setelah Jawaban Tepat tentang Tanggal Hari Pendidikan Nasional

3 Siswa SMKN 1 Palembang Lolos ke Grand Final, Setelah Jawaban Tepat tentang Tanggal Hari Pendidikan Nasional -Alhadi Farid koranpalpres.com-

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Siapa sangka, satu pertanyaan sederhana tentang tanggal Hari Pendidikan Nasional berhasil mengantar tiga siswa SMK Negeri 1 Palembang menuju grand final Lomba Sang Juara Payo ke Museum.

Mereka adalah M Archie Hidayatullah, Nadine Gabriella, dan Safira Febiana yang berhasil lolos ke babak grand final setelah memberikan jawaban tepat mengenai tanggal peringatan Hari Pendidikan Nasional.

Saat pembawa acara melontarkan pertanyaan, Benar atau Salah Hari Pendidikan Nasional diperingati setiap tanggal 27 Mei?

Terlihat ada 4 peserta menjawab benar dan 3 peserta menjawab salah.

BACA JUGA:Lomba Sang Juara SMAN 1 Tanjung Batu Ogan Ilir Berlangsung Alot, Soal Tambahan dari Dewan Juri Jadi Penentu

BACA JUGA:Peserta dari SMAN 6 Palembang Ungkap Kunci Sukses Menuju Puncak di Lomba Sang Juara Payo ke Museum

Hari Pendidikan Nasional diperingati setiap tanggal 2 Mei, sebagai penghormatan kepada jasa Ki Hajar Dewantara, tokoh pendidikan Indonesia yang juga dikenal sebagai Bapak Pendidikan Nasional.

Bukan 27 Mei, alhasil tiga siswa yang menjawab salah otomatis melaju ke babak grand final yang akan berlangsung pada 11 September 2025. 

Dalam babak ini, mereka akan beradu wawasan bersama perwakilan dari 29 sekolah lain di Sumatera Selatan.

Ketiga finalis tersebut, mengungkapkan rasa syukur dan semangatnya karena akan mewakili sekolahnya.


3 Siswa SMKN 1 Palembang Lolos ke Grand Final, Setelah Jawaban Tepat tentang Tanggal Hari Pendidikan Nasional -Alhadi Farid koranpalpres.com-

BACA JUGA:Salah Kaprah soal Suku Baduy dalam Lomba Sang Juara, Kisah Perjuangan Finalis dari MAN Insan Cendikia OKI

BACA JUGA:Strategi Persiapan Simon, Adisty dan Jhesica Siswa dari SMAN 5 Palembang Menaklukkan Lomba Sang Juara

Seperti diketahui, lomba sang juara ini bukan hanya sekadar kompetisi, tetapi juga menjadi sarana edukasi bagi para pelajar untuk mengenal lebih dalam nilai-nilai sejarah dan pentingnya pendidikan dalam membangun masa depan bangsa. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan