https://palpres.bacakoran.co/

Kodim 0405 Lahat dan Polres serta Tim Gabungan Patroli Keliling Kota Lahat, Ini Tujuannya

PATROLI : Dandim 0405/Lahat dan Kapolres Lahat serta personil gabungan melakukan patroli skala besar di seputaran Kota Lahat-Pendim 0405/Lahat/koranpalpres.com-

LAHAT, KORANPALPRES.COM - Komandan Distrik Militer (Dandim) 0405/Lahat, Letkol Inf Taufik Satria Nugraha SIP MM, Kapolres Lahat, AKBP Novi Edyanto SH SIK MIK bersama Forkopimda) Kabupaten Lahat menggelar patroli gabungan skala besar, guna menjaga kondusifitas pasca aksi demo terjadi di daerah lain, Ahad, 31 Agustus 2025.

Selain itu, melibatkan personel gabungan dari Polres Lahat,Satpol PP, Subdenpom II/4-3 Lahat dan Kodim 0405/Lahat.

Patroli gabungan tersebut dimulai dari Mapolres Lahat menuju Kodim 0405/Lahat, simpang Masjid Al-Muttaqin, simpang empat lampu merah, simpang tiga taman kota, depan PTM, depan Citimall, dan ke Gedung DPRD Lahat serta seputaran Kota Lahat.

Kegiatan ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta mencegah potensi gangguan keamanan, dan Polri bersama TNI hadir di tengah-tengah masyarakat.

BACA JUGA:Kodim Lahat Gelar Binroh dan Bintalidjuang Mantapkan Mental dan Spiritualitas Prajurit, Ini Buktinya

BACA JUGA:KEREN, Kodim Lahat Ikut Salurkan Bantuan Pangan kepada Ratusan Warga, Ini Buktinya

AKBP Novi Edyanto mengatakan, bahwa patroli gabungan dilakukan sebagai langkah antisipatif, guna mencegah terjadinya potensi gangguan keamanan pasca aksi demo.

“Kegiatan patroli gabungan skala besar ini bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya potensi gangguan keamanan, khususnya terkait dengan aksi demo di Kabupaten Lahat yang dapat menimbulkan kerawanan,” ujarnya.

Ia menambahkan, kegiatan ini merupakan upaya preventif yang dilakukan TNI-Polri, bersama Pemerintah Kabupaten dan stakeholder terkait, demi menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

“Tim patroli akan bergerak aktif ke seluruh wilayah Kabupaten Lahat, untuk memantau setiap perkembangan situasi dan merespons dengan cepat, potensi gangguan keamanan yang mungkin terjadi,” tegasnya.

BACA JUGA:Kodim Lahat Sembelih 20 Ekor Hewan Kurban, Ini Pesan Dandim

BACA JUGA:Ratusan Personil Kodim Lahat Berikan Pengamanan PSU Empat Lawang, Ini Kata Pabung

Selain menjaga stabilitas situasi, keberadaan patroli skala besar juga diharapkan mampu memberikan rasa aman bagi masyarakat.

“Dengan adanya patroli skala besar ini, semoga dapat memberikan efek deteren sehingga mampu mencegah munculnya gangguan kamtibmas dan mewujudkan Kabupaten Lahat yang kondusif pasca aksi demo,” pungkas Novi Edyanto.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan