https://palpres.bacakoran.co/

1.017 Calon Penerima KIP-K UIN Raden Fatah Seleksi Wawancara, Ini Pesan Wakil Rektor III

Sebanyak 1.017 calon penerima KIP-K UIN Raden Fatah Palembang mengikuti seleksi wawancara--Ist

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Civitas akademika UIN Raden Fatah Fatah Palembang melaksanakan tahap seleksi wawancara bagi calon penerima Beasiswa Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K) tahun 2025.

Seleksi ini dijadwalkan berlangsung pada Senin–Selasa, 22–23 Oktober 2025, mulai pukul 08.00 hingga 16.00 WIB di Lab Terpadu atau Lab Kedokteran Lantai 4 Kampus Jakabaring UIN Raden Fatah Palembang.

Informasi yang diterima koranpalpres.com, dari total 1.100 pendaftar, sebanyak 1.017 peserta dinyatakan lolos untuk mengikuti tahap wawancara.

Proses ini menjadi salah satu tahapan penting untuk memastikan bahwa bantuan pendidikan melalui program KIP-K benar-benar diterima oleh mahasiswa yang tepat sasaran dan sesuai kriteria yang telah ditentukan.

BACA JUGA:85 Mahasiswa UIN Raden Fatah Palembang Seleksi Masuk Rafa Televisi, Begini Ceritanya

BACA JUGA:Prodi MPI UIN Raden Fatah Palembang Bentuk Tim Keprotokolan Squad Prima

Dalam pelaksanaan wawancara tahun ini, UIN Raden Fatah Palembang juga melibatkan Dinas Sosial Kota Palembang.

Kehadiran pihak eksternal ini diharapkan dapat memperkuat aspek verifikasi terutama dalam menilai kondisi sosial dan ekonomi calon penerima, sehingga proses seleksi berjalan lebih transparan dan akuntabel.

Wakil Rektor III UIN Raden Fatah Palembang, Dr. Syahril Jamil, M.Ag., menegaskan bahwa pelaksanaan wawancara dilakukan dengan penuh objektivitas dan berdasarkan mekanisme yang berlaku.

“Proses wawancara dilakukan seobjektif mungkin dengan pemenuhan unsurnya. Kemudian nanti hasil tersebut akan dilakukan perangkingan atau pemeringkatan. Kami berharap seluruh tahapan dapat berjalan sesuai prosedur yang telah ditetapkan,” ujarnya, Senin 22 September 2025.

BACA JUGA:Maba FDK UIN Raden Fatah Palembang Dapat Pembekalan Moderasi Beragama dan Toleransi

BACA JUGA:Didatangi 6 Akademisi Amerika Serikat, Sivitas Akademika FAHUM UIN Raden Fatah Dapat Wawasan Baru

Sementara itu, Kepala Bagian Akademik (BAK) UIN Raden Fatah Palembang, Musli Darosan, S.Ag., M.Si., menjelaskan bahwa wawancara seleksi KIP Kuliah merupakan tahap krusial untuk memverifikasi data dan menilai kelayakan calon penerima.

Ia menyebutkan bahwa penilaian tidak hanya didasarkan pada kondisi ekonomi, tetapi juga pada motivasi untuk melanjutkan pendidikan, potensi akademik, serta karakter mahasiswa.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan