Kunjungi TPST RDF Cilacap, Presiden Cek Proses Pengolahan Sampah

Presiden Jokowi mengunjungi Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Refused Derived Fuel (RDF) Cilacap di Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Selasa, 2 Januari 2024.-BPMI Setpres-

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Refused Derived Fuel (RDF) Cilacap di Kabupaten Cilacap, Provinsi Jawa Tengah, pada Selasa, 2 Januari 2024. 

Dikutip dari laman Sekertariat Kabinet Republik Indonesia, Kunjungan Presiden ke TPST tersebut adalah untuk mengecek proses pengolahan sampah menjadi produk bahan bakar.

Tiba sekira pukul 09.45 WIB, Presiden Jokowi kemudian meninjau proses pengolahan dimulai dari pencacahan hingga pengayakkan. 

Dalam keterangannya, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Cilacap Sri Murniyati mengatakan bahwa sampah yang terolah di TPST tersebut berasal dari 14 kecamatan di Cilacap.

BACA JUGA:Presiden Jokowi Apresiasi Pembangunan 4 Terminal Penumpang Tipe A di Jawa

BACA JUGA:Kunjungan Kerja ke Purworejo, Presiden Jokowi akan Resmikan Terminal hingga Jembatan

“Cilacap terdiri dari 24 kecamatan, sampah yang terolah di TPST RDF ini berasal dari 14 kecamatan di sekitar TPST RDF,” ucapnya.

Lebih lanjut, Sri menuturkan bahwa mesin RDF yang ada di TPST tersebut memiliki kapasitas pengolahan sampah hingga 200 ton.“

Namun saat ini belum dimaksimalkan sehingga baru 150 ton perhari terolah,” tuturnya.

Lebih lanjut, Sri menjelaskan bahwa dari 150 ton sampah yang diolah di sana mampu menghasilkan produk pengganti bahan bakar atau batu bara hingga 60 ton perhari. 

BACA JUGA:Malam Tahun Baru 2024, Presiden Jokowi Sapa Masyarakat di Kota Surakarta

BACA JUGA:Presiden Jokowi Tekankan Seluruh Pihak Kawal Kesiapan Pelaksanaan Pemilu 2024

Adapun produk tersebut kemudian dimanfaatkan untuk bahan bakar tungku pembakaran bagi pabrik semen.

“Yang jadi produk RDF 60 ton perhari dapat diproduksi,” imbuh Sri.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan