Terutama pada Bulan Ramadan, Puasa Ternyata Bisa Mengurangi Tingkat Stres, Kok Bisa?
Puasa, terutama pada bulan Ramadan dapat mengurangi risiko stres dan meningkatkan kesehatanmental.-qoala-
PAGARALAM,KORANPALPRES.COM - Tak hanya memiliki manfaat bagi kesehatan fisik, puasa terutama puasa Ramadan ternyata juga bisa membantu menjaga kesehatan mental, yaitu dengan mengurangi tingkat stres.
Bagaimana bisa begitu? Ini penjelasannya.
Stres merupakan perasaan yang umumnya sering dirasakan ketika berada di bawah tekanan, merasa kewalahan, atau kesulitan menghadapi suatu situasi.
Dalam batas tertentu, stres terkadang bisa juga membuat kita termotivasi untuk mencapai suatu tujuan.
BACA JUGA:5 Tantangan Mengganti Utang Puasa Ramadan, Jangan Lupa Puasa Qadha Sebelum Ramadan 2024
Misalnya berani berbicara di depan umum, bisa menyelesaikan pekerjaan dalam waktu singkat di akhir deadline, atau berhasil mengerjakan tes.
Namun hati-hati, dalam tingkat yang sudah parah dan berlarut-larut, stres bisa memberikan dampak negatif lho seperti perubahan suasana hati, kesehatan fisik dan mental.
Banyak masalah yang bisa menyebabkan stres seperti menghadapi masalah emosional, gangguan kesehatan, masalah keuangan, hubungan atau perubahan hidup.
Selama ini sudah banyak pembahasan soal manfaat puasa untuk kesehatan fisik.
BACA JUGA:5 Tips Menghadapi Tantangan dalam Mengganti Utang Puasa Ramadan, Nomor 3 Butuh Niat Kuat
Mulai dari detoksifikasi tubuh, mengontrol gula darah, meningkatkan metabolisme tubuh, mengurangi risiko diabetes serta kegemukan.
Selain fisik, berpuasa juga ternyata memiliki manfaat bagi kesehatan mental, seperti mengatasi stres dan menurunkan kecemasan.
Kalau dipikirkan, bagaimana mungkin menahan lapar seharian bisa membantu mengatasi stress dan kecemasan.
Tetapi ternyata sudah ada beberapa literasi yang menjelaskan tentang hubungan stress dan puasa.