Pastikan Distribusi Logistik Pemilu Aman, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kawal Sampai Kantor Desa

Babinsa Koramil 432-03/Lepar Pratu Ferdian bersama dengan Babinkamtibmas, KPU serta Bawaslu mengawal pendistribusian Logistik Pemilu 2024 sampai ke kantor desa yang ada di Kecamatan Lepar, Kabupaten Bangka Selatan. --Pendam II/Swj

BANGKA SELATAN, KORANPALPRES.COM - Babinsa Koramil 432-03/Lepar Pratu Ferdian bersama dengan Babinkamtibmas.

Kemudian, KPU serta Bawaslu mengawal pendistribusian Logistik Pemilu 2024 sampai ke kantor desa yang ada di Kecamatan Lepar, Kabupaten Bangka Selatan. 

Hal itu diungkapkan Komandan Kodim 0432/Bangka Selatan, Letkol Inf Gani Rachman SIP M Si dalam rilisnya, Bangka Selatan, Ahad 11 Februari 2024.

Diungkapkan Dandim, Pendistribusian logistik Pemilu 2024 untuk Kecamatan Lepar menggunakan dua alat transportasi darat dan laut.

BACA JUGA:Kodim 0408/BS Peringati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445 H/2024 M

BACA JUGA:Makodim 0429/Lamtim dan Koramil Jajaran Apel Siaga Pengamanan Pemilu 2024

Pendistribusian ini sendiri dilaksanakan dengan pengawalan oleh anggota Koramil 432-03/Lempar, Personel Polres Basel, KPUD Basel Serta Bawaslu Basel. 

"Distribusi Logistik Pemilu 2024 yang dikawal oleh aparat gabungan TNI-Polri dan yang lain ini diawali dari Gudang KPUD Basel melalui jalur darat," katanya.

Bahkan sampai di pelabuhan Sadai dilanjutkan menggunakan jalur laut (Kapal), setelah sampai di pelabuhan.

Baru kemudian dilanjutkan jalur darat menuju ke kantor desa yang ada di kecamatan Lepar, Kabupaten Bangka Selatan. 

BACA JUGA:Danrem 044/Gapo Terima Kunjungan Silaturahmi Purna Paskibraka Indonesia Kota Palembang

BACA JUGA:Babinsa Pelopori Warga Atasi Banjir, Ini Buktinya

"Kita pastikan semua logistik pemilu terdistribusikan sampai di kantor desa sekecamatan Lepar dalam keadaan aman," lanjut Letkol Inf Gani. 

Hal itu, lanjut dia, dilakukan untuk memastikan logistik Pemilu sampai di tujuan, sehingga pelaksanaan Pemilu hari Rabu 14 Februari 2024 diharapkan dapat terlaksana dengan lancar, aman, sejuk dan penuh kegembiraan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan