Terbang Ke 50 Destinasi Wisata Cukup Melalui Kertajati Majalengka dengan SUPER AIR JET
Rute Penerbangan Super Air Jet dari Bandara Kertajati, Majalengka-Super Air Jet-doc
MAJALENGKA - Generasi muda, bersiaplah untuk petualangan tak terlupakan!
SUPER AIR JET dengan bangga mengumumkan peluncuran layanan terbarunya yang akan membawa para pelancong muda menjelajahi destinasi menarik di Jawa Barat melalui Bandar Udara Internasional Kertajati, Majalengka (KJT).
Dalam rangka menjalani petualangan ini, mereka menggunakan tagar #LewatBandaraKertajati, yang mulai berlaku sejak 29 Oktober 2023.
Inilah saatnya bagi generasi muda untuk merasakan petualangan baru dengan penerbangan yang saling terhubung ke destinasi internasional dan menjelajahi kota-kota favorit mereka #DiIndonesiaAja.
BACA JUGA:Penerbangan Langsung Batik Air Bali - Adelaide Membuka Kesempatan Bisnis dan Petualangan Wisatawan
Dalam upaya untuk memberikan wawasan yang lebih dalam tentang layanan ini, Direktur Utama (Chief Executive Officer) SUPER AIR JET, Ari Azhari, memberikan komentarnya:
"Membuka pintu bagi petualangan terkini, untuk lebih mendalam mengenal pesona Jawa Barat."
"Saatnya generasi muda merasakan petualangan baru dengan penerbangan saling terhubung ke destinasi internasional dan menjelajahi kota untuk berwisata #DiIndonesiaAja."
Fakta-fakta Menarik tentang Layanan ini:
BACA JUGA:Batik Air Rute Penerbangan Jakarta-Banyuwangi Langsung, Mulai 1 November 2023
1. Destinasi Terhubung di Jawa Barat Jawa Barat menjadi semakin terhubung dengan Bandar Udara Kertajati, mencakup Bandung, CIAYUMAJAKUNING (Cirebon, Indramayu, Majalengka, Kuningan), dan wilayah sekitarnya.
Kini, anak muda memiliki opsi terkini untuk menjelajahi keindahan Jawa Barat.
2. Terhubung ke 7 Kota Utama SUPER AIR JET akan membawa generasi muda ke 7 kota utama dengan layanan penerbangan dari Bandar Udara Kertajati, termasuk Kualanamu (KNO), Batam (BTH), Palembang (PLM), Bali (DPS), Balikpapan (BPN), Banjarmasin (BDJ), dan Makassar (UPG).
3. Koneksi Global Penerbangan dari dan menuju Kertajati memudahkan para pelancong untuk terhubung ke berbagai destinasi global.