Tingkatkan Kebersamaan, Inovasi Bisnis Solidaritas Jaringan Usaha, Korem 044/Gapo Gelar RAT Koperasi Kartika
Kasrem 044/Gapo Kolonel Inf Herlambang Bayu Kusuma SE M Han memimpin Rapat Anggota Tahunan (RAT) Primer Koperasi Kartika Gapo tutup buku tahun 2023 di aula lantai II Makorem 044/Gapo, Selasa 16 Februari 2024.--Penrem 044/Gapo
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Kasrem 044/Gapo, Kolonel Inf Herlambang Bayu Kusuma SE M Han memimpin Rapat Anggota Tahunan (RAT) Primer Koperasi Kartika Gapo tutup buku tahun 2023.
Kegiatan tersebut bertempat di aula lantai II Makorem 044/Gapo yang beralamat di Jalan Jenderal Sudirman Km. 4 Kota Palembang, Selasa 16 Februari 2024.
Pada awal kegiatan tersebut, Kaprimkop Kartika Gapo Letda Inf Margi mengajak untuk memberikan saran dan masukan yang membangun untuk kemajuan Koperasi Korem 044/Gapo.
Saat memimpin Rapat, Kasrem 044/Gapo pada sambutannya mengatakan, rapat anggota tahunan ini sangat penting, sebagai wadah untuk mengevaluasi segala keberhasilan.
BACA JUGA:Tingkatkan Ilmu Beladiri, Prajurit Yonif 147/KGJ Ujian Kenaikan Sabuk Pencak Silat PSHT
BACA JUGA:Jaga Fisik Tetap Prima, Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-J Ikuti Lomba Lari 10K Run EUTM
Maupun kekurangan program yang telah dijalankan tahun lalu. Melalui evaluasi yang jujur dan transparan, hasilnya dapat dijadikan sebagai landasan untuk merancang program.
"Dan juga merancang kebijakan ke depannya, sehingga mampu memberikan manfaat yang besar bagi seluruh anggotanya,” ungkapnya.
Melalui rapat ini akan ditetapkan rencana kerja, rencana anggaran dan belanja, pengesahan pertanggung jawaban pengurus.
Dalam pelaksanaan tugasnya dan hal-hal lain yang berkaitan erat dengan eksistensi, dinamika dan pengembangan koperasi.
BACA JUGA:Ribuan Masyarakat Ikuti Jalan Sehat Meriahkan HUT Korem 041/Gamas
BACA JUGA:Satgas TMMD Ke-119, Memberikan Penyuluhan Kesehatan Kepada Masyarakat
“Saya berharap kepada seluruh peserta rapat untuk berpartisipasi aktif dengan memberikan kontribusi positif berupa pemikiran, pendapat, saran membangun maupun kritik yang kritis, jujur dan obyektif," terangnya.
Hal ini terhadap pelaksanaan program kerja dan anggaran koperasi pada tahun lalu, sehingga pelaksanaan program kerja dan anggaran tahun ini lebih berkualitas dan realistis.