Rampung! Pj Bupati Apriyadi Sukses Tuntaskan Masalah Listrik di Musi Banyuasin

Pj Bupati Musi Banyuasin Apriyadi dan General Manajer UID S2JB Adi Herlambang menunjukkan MoU Tentang Pembangunan, Operasional dan Pemeliharaan Jaringan Listrik Desa di Kabupaten Muba.--kominfo muba for koranpalpres.com

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Sejak 1 tahun lebih belakangan Penjabat (Pj) Bupati Apriyadi berhasil menuntaskan satu persatu persoalan di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba).

Tidak hanya persoalan infrastruktur, kini putra asli Muba dari Desa Bumi Ayu, Kecamatan Lawang Wetan itu telah membuat seluruh daerah di Muba mendapatkan pasokan listrik.

Hal ini menyusul telah ditandatanganinya Kesepakatan Bersama dan Perjanjian Kerjasama dengan PT PLN S2JB Tentang Pembangunan, Operasional dan Pemeliharaan Jaringan Listrik Desa di Kabupaten Muba.

Penandatanganan berlangsung di Ruang Rapat PT PLN UID Sumatera Selatan, Jambi dan Bengkulu, Senin 18 Maret 2024. 

BACA JUGA:Gercep! Apriyadi Pastikan Wujudkan Desa Terpencil di Wilayah Muba Teraliri Listrik

Diketahui, ada 7 desa dari 4 Kecamatan di Muba yang sejak puluhan tahun tidak mendapatkan pasokan Listrik. 

Akhirnya kini berkat kerja keras Pj Bupati Apriyadi Mahmud, secara resmi 7 desa dari 4 Kecamatan tersebut akan menikmati listrik dari PLN. 

"Kami apresiasi upaya pak Bupati Apriyadi Mahmud yang sangat getol memperjuangkan daerahnya untuk 100 persen bisa mendapatkan pasokan listrik atau listrik desa (lisdes)," ungkap General Manajer UID S2JB, Adi Herlambang. 

Adi mengimbuhkan, realisasi beberapa desa di Muba akhirnya mendapatkan pasokan listrik PLN tersebut penuh perjuangan.

BACA JUGA:Pj Bupati Apriyadi Bawa Bantuan Bedah Rumah Hingga Paket Sembako, Warga Plakat Tinggi Antusias

Pasalnya dalam perjalanannya menemukan beberapa persoalan.

"Tetapi Alhamdulillah bisa diselesaikan dengan kolaborasi yang baik bersama Pemkab Muba," tuturnya. 

Dia menambahkan, saat ini juga pihak PLN terus berkelanjutan untuk melakukan peralihan listrik dari BUMD Muba PT MEP ke PLN. 

"Prosesnya terus berjalan, tentu nanti diharapkan 100 persen aliran listrik dari PLN bisa dinikmati di Muba," terangnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan