Info Cuaca Sumsel Hari Ini Jumat 22 Maret 2024, Potensi Hujan Lebat Melanda Daerah Ini
Info cuaca di Sumsel hari ini masih terdapat status peringatan dini yang melanda di sejumlah wilayah hari ini, Jumat 22 Maret 2024--Sumber: Instagram/@infocuacasumsel
KORANPALPRES.COM – Berdsarkan info cuaca Sumsel hari ini Jumat 22 Maret 2024, potensi hujan lebat melanda di sejumlah daerah.
Info cuaca ini dikeluarkan langsung BMKG melalui laman resminya
Beberapa daerah di Sumsel yang berpotensi hujan lebat ini masuk dalam kategori peringatan dini oleh BMKG.
Hal ini sebagai tanda agar waspada menghadapi cuaca tersebut.
BACA JUGA:Serbu! Beli Takjil di Pasar Beduk BSB Syariah Gratis Sembako, Syaratnya Mudah, Cuma…
BACA JUGA:Bertamu ke Istana Adat Kesultanan Palembang Darussalam, Pamen TNI ini Bikin Kagum SMB IV
Berikut ini info cuaca di Sumsel yang mendapat peringatan dini dari BMKG, Jumat 22 Maret 2024.
Potensi hujan sedang-lebat pada siang hingga sore hari terjadi di Banyuasin, OKI, Palembang, Ogan Ilir, Musi Rawas, Musi Rawas Utara dan Lahat.
Sementara potensi hujan lebat pada malam hingga dini hari terjadi di Musi Rawas, Musi Rawas Utara, Muara Enim, OKU, Prabumulih, Musi Banyuasin, PALI dan Lahat.
Seperti diketahui, beberapa bulan terakhir sejumlah daerah di Sumsel selalu saja disematkan dengan status peringatan dini.
BACA JUGA:Cek THR Kamu! Ini Batas Akhir Pembayaran THR 2024 dan Cara Hitungnya
BACA JUGA:Jaga Ketahanan Pangan OKU Timur, TP PKK Bersama Bulog Gelar Gerakan Pasar Murah
Peringatan dini di Sumsel ini hasil dari upaya perkuatan Sistem Peringatan Dini Multibahaya Geo-Hidrometeorologi.
Sistem ini sudah dilakukan sejak tahun 2008 agar bisa memberikan peringatan cuaca ekstrem, tsunami maupun badai tropis.