https://palpres.bacakoran.co/

Kado Spesial Untuk Masyarakat, Begini Cara Polres Memperingati Hari Bhayangkara ke-78

Polres Prabumulih memberikan kado spesial untuk masyarakat dengan gelar Bedah Rumah dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024.--Bidhumas Polda Sumsel

PRABUMULIH, KORANPALPRES.COM - Polres Prabumulih memberikan kado spesial untuk masyarakat dengan gelar Bedah Rumah dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024, Rabu 29 Mei 2024.

Yang mendapatkannya yakni Teguh Wiyono yang beralamat di Jalan Madrasah No 191 A, Kelurahan Gunung Ibul Barat, Kecamatan Prabumulih Timur, Kota Prabumulih.

"Kegiatan ini merupakan salah satu wujud nyata dari komitmen kita dalam membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya mereka yang membutuhkan," ujar Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo, S.I.K.

Selain itu, Bedah rumah ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi keluarga Teguh Wiyono dan memperkuat hubungan antara Polri dan masyarakat.

BACA JUGA:Jalani Tes Kesampataan Jasmani, Polda Sumsel Langsung Umumkan Calon Taruna Yang Mendapatkan MS

BACA JUGA:Polda Sumsel Gelar Rakernis Ditbinmas TA 2024, Begini Kegiatannya

AKBP Endro menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya sekedar memperingati Hari Bhayangkara, tetapi juga sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial Polri kepada masyarakat.

“Dalam peringatan Hari Bhayangkara ke-78 ini, kami berharap dapat memberikan manfaat langsung kepada masyarakat dan mempererat hubungan baik antara Polri dan warga Kota Prabumulih,” katanya.

Sementara itu, Pj Walikota Prabumulih, Elman, S.T., M.M., juga mengapresiasi kegiatan ini dan berharap agar sinergi antara pemerintah daerah dan Polri terus terjaga demi kesejahteraan masyarakat.

Kegiatan bedah rumah ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi instansi lain untuk terus berkontribusi dalam pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di Kota Prabumulih.

BACA JUGA:Bimtek di Harper Hotel, Ini Langkah Divisi Humas Polri Menyelenggelenggarakannya

BACA JUGA:Sebanyak 13.990 Butir Pil Ekstasi Diamankan, 2 Kurir Ini Melongok Saat Ditangkap Timsus Polda Sumsel

Kegiatan bedah rumah ini dihadiri oleh berbagai pejabat penting dan tokoh masyarakat, antara lain, Penjabat (Pj) Walikota Prabumulih, Elman, S.T., M.M., Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDm, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Prabumulih, Roy Riadi, S.H., M.H.

Juga dihari oleh Pimpinan Bank Sumsel Babel (BSB), Bayu Yuda Pratama, Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo, S.I.K.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan