Siap-Siap! Pendaftaran CPNS & PPPK 2024 Segera Dibuka, Buruan Buat Akun SSCASN Sekarang Juga

Siap-Siap! Pendaftaran CPNS & PPPK 2024 Segera Dibuka, Buruan Buat Akun SSCASN Sekarang Juga -radartasik-

KORANPALPRES.COM – Pendaftaran CPNS & PPPK 2024 akan segera dibuka, jadi buat kamu yang ingin mendaftarkan, yuk segera buat akunnya.

Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024 akan segera dibuka.

Untuk mengikuti seleksi ini, para calon pelamar diharapkan segera membuat akun SSCASN di website resmi sscasn.bkn.go.id.

Pemerintah menargetkan pembukaan pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) pada Juni atau Juli 2024, sehingga persiapan lebih awal sangat disarankan, untuk para calon yang ingin mendaftarkan diri.

BACA JUGA:KABAR GEMBIRA, Pemkab Lahat Buka Rekrutmen CPNS-PPPK 2024, Segini Kuota Penerimaannya

BACA JUGA:Rekrutmen CPNS dan PPPK OKI 2024 Dibuka, Siapkan 600 Formasi! Cek Persyaratannya

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Abdullah Azwar Anas mengatakan, pemerintah membuka lowongan 1.289.824 calon aparatur sipil negara (CASN) untuk mengisi formasi 2024.

Formasi tersebut terbagi menjadi 427.650 kebutuhan pada instansi pusat dan 862.174 formasi pada instansi daerah. 

Kemenpan RB menegaskan 1,28 juta formasi itu untuk memenuhi kebutuhan ASN secara nasional. 

Kebutuhan total PNS ada 2,3 juta orang yang rencananya bakal dipenuhi secara bertahap.

BACA JUGA:Adanya Seleksi Penerimaan CPNS dan PPPK Tahun 2024 di Ogan Ilir, Pemkab Ogan Ilir Himbau Hal Ini

BACA JUGA:Kabar Baik! Tahun 2024 Ini Pemkab Ogan Ilir Akan Menerima CPNS dan PPPK, Cek Jumlah Kuotanya

Menpan RB Anas mengatakan salah satu kendala yang dihadapi pemerintah adalah rincian usulan formasi CPNS yang belum disetor instansi. 

Ini yang membuat pembukaan pendaftaran seleksi calon abdi negara itu tak kunjung dibuka.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan