Ini 5 Fakultas Kedokteran Terbaik di Indonesia Versi QS World University Ranking
UI masih menjadi yang terbaik dalam Fakultas Kedokteran. -ui.ac.id-
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Banyak orang tua dan termasuk para pelajar yang bercita-cita menjadi dokter setelah menamatkan pendidikannya.
Namun, tentunya juga semua orang tahu betapa sulitnya menembus perguruan tinggi negeri (PTN) yang mempunyai fakultas kedokteran.
Saat ini selain kampus negeri ada banyak beberapa universitas swasta yang juga mendirikan fakultas kedokteran. Tidak bermaksud membandingkan, saat ini Fakultas Kedokteran terbaik masih dimiliki kampus-kampus negeri.
Nilai UTBK Fakultas Kedokteran setiap tahunnya selalu menjadi yang terbesar atau rerata yang terbesar.
BACA JUGA:6 Perguruan Tinggi Swasta Terbaik dan Bergengsi di Jakarta, Ada Kampus Favoritmu?
Fakultas Kedokteran memang menjadi salah satu fakultas yang paling diincar oleh calon mahasiswa yang cerdas dan pintar.
Jenjang karir dalam dunia kedokteran yang menjanjikan beserta kebutuhan dokter yang tidak terbatas, membuat banyak orang bercita-cita menjadi seorang dokter.
Di Indonesia beberapa Universitas yang memiliki fakultas Kedokteran ada pula yang masuk dalam kategori terbaik di dunia.
Salah satu lembaga pemeringkatan yang setiap tahun mengeluarkan daftar lembaga pendidikan baik Universitas maupun Program studi terbaik adalah QS World Univeristy Ranking by Subjects.
BACA JUGA:HEBAT! 2 Kampus Asal Sumatera Terbaik Versi QS WUR 2025, Berikut Daftarnya
Lembaga tersebut menyematkan status terbaik dan peringkatnya kepada universitas-univeristas di Indonesia.
Paling tidak, dalam 5 besar teratas ada 5 Universitas dengan fakultas Kedokteran terbaik di Indonesia.
Tahukah kamu universitas apa saja itu? Di bawah ini ada beberapa ulasan mengenai pemeringkatan dan status kampus tersebut dalam negeri atau secara global.
Pemeringkatan QS World University Ranking by Subjects adalah laman pemeringkatan untuk mengetahui peringkat negara-negara yang terbaik di dunia dalam dunia pendidikan.