Cozy Banget! Inilah 5 Tempat Wisata di Baturaja Kabupaten Ogan Komering Ulu Bak di Surga
Pilihan tempat wisata di Baturaja Kabupaten Ogan Komering Ulu yang cozy banget bak di surga--yt/ Gustin Putri MS
OKU, KORANPALPRES.COM - Ogan Komering Ulu (OKU) merupakan salah satu kabupaten tertua di Sumatera Selatan dengan ibu kota Baturaja. Seluruh wilayah OKU berupa daratan sehingga tidak terdapat objek wisata bahari seperti pantai.
Kabupaten Baturaja memiliki banyak destinasi wisata yang indah seperti wisata alam, wisata kuliner, wisata budaya, dan wisata sejarah.
Untuk itu, yuk simak beberapa tempat wisata di Baturaja Ogan Komering Ulu yang wajib kamu kunjungi saat berkunjung ke kabupaten ini.
1. Air Terjun Desa Tanjung Karang
BACA JUGA:6 Rekomendasi Tempat Wisata Alam di Palembang, Cocok Liburan Bareng Rombongan!
Air terjun ini berada di kawasan hutan dan tidak terlalu tinggi. Sesuai dengan namanya, Desa Tanjung Karang di Kecamatan Baturaja Barat merupakan lokasi air terjun ini.
Air kolam alami yang sangat besar ini sangat segar. Hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.
Mandi, berendam, dan berenang merupakan beberapa hal yang dapat Anda lakukan di sini.
Suasana alam yang rimbun dan ditumbuhi pepohonan besar membuat tempat ini sangat istimewa.
BACA JUGA:Seram! 8 Tempat Wisata Mistis di Palembang, Bikin Bulu Kuduk Merinding!
BACA JUGA:Menjelajahi 7 Tempat Wisata Terbaik di Pagar Alam, Surganya Bagi Pecinta Alam
Selain itu, satu dari lima tempat wisata di Baturaja Ogan Komering Ulu masih tetap gratis karena administrasi yang kurang baik.
Mungkin satu-satunya biaya yang harus Anda keluarkan adalah biaya parkir jika Anda membawa mobil sendiri.