https://palpres.bacakoran.co/

Netral di Pilkada 2024, Ini Kepastian Propam Polri Dan Tindakan Dilakukan

Divpropam Polri menggelar rakor tingkat nasional. Divpropam Polri memastikan bahwa para anggota netral saat Pilkada 2024.--Bidhumas Polda Sumsel

JAKARTA, KORANPALPRES.COM - Divisi Profesi dan Pengamanan (Divpropam) Polri menggelar rapat koordinasi (rakor) tingkat nasional. Divpropam Polri memastikan bahwa para anggota netral saat Pilkada 2024.

Dalam rakor yang digelar di Auditorium Mutiara, PTIK, Jakarta Selatan itu, Kadiv Propam Polri Irjen Abdul Karim menyampaikan beberapa langkah strategis yang ingin dilakukan. 

Dia menyebutkan langkah strategis ini sengaja disampaikan dalam rakor sekaligus untuk menyamakan persepsi seluruh anggota.

"Commander wish yang saya sampaikan ini pada prinsipnya untuk menyamakan persepsi kebijakan pimpinan. Diharapkan bisa tergelar sampai dengan ke tingkat polda-polda," jelas Karim kepada wartawan di PTIK, Jakarta Selatan, Kamis 26 September 2024. 

BACA JUGA:Lagi-lagi Dapatkan Apresiasi Pembentukan Direktorat PPA-PPO, Kali Ini dari Tokoh Perempuan Papua

BACA JUGA:Begini Cara Kapolda NTB Memastikan Pengamanan MotoGP Mandalika, Bagaimana?

Di samping itu juga, terkait menghadapi Pilkada serentak yang akan dihadapi pada bulan November, yang pada saat ini sudah memasuki tahapan kampanye.

Dia menjelaskan, untuk langkah strategis menjelang Pilkada, setiap anggota harus terus diingatkan soal netralitas.

Dia juga menekankan kepada setiap anggota Polri yang ikut dalam Pilkada harus benar-benar sudah keluar dari instansi.

"Terkait mengenai pilkada, memang secara fokus kita lebih kepada masalah netralitas. Sudah jelas kebijakan pimpinan kita bawah Polri harus netral dan ini sudah ada semua mekanisme dan aturannya. Dan kita akan lakukan tindakan tegas apabila kita temukan fakta di lapangan anggota yang terlibat dalam Pilkada," terang Karim.

BACA JUGA:Pastikan Afif Maulana Meninggal Dunia Karena Terjatuh, Bukan Penganiayaan, Inilah Keterangan PDFMI

BACA JUGA:5 Provinsi dengan Masjid Terbanyak di Indonesia, Jumlahnya Mencapai 58.979 Bangunan, Daerah Kamu Ada?

Disamping itu juga ada beberapa juga anggota Polri yang mengikuti Pilkada yang harus betul-betul dia sudah keluar dari penekanan dari anggota Polri dan kita mencoba untuk jangan sampai institusi juga terlibat dalam hal itu.

Tak hanya itu, dia menyebukan langkah strategis lain yang jadi topik pembahasan dalam rakor adalah menyangkut penegakan hukum. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan