https://palpres.bacakoran.co/

PKK Sumsel Sosialisasi Keluarga Sadar Hukum kepada Ribuan Pelajar dan Mahasiswa, Ini Komen Tri Tito Karnavian

Ketua Umum TP PKK Tri Tito Karnavian didampingi Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni, Pj Walikota Palembang Ratu Dewa, Pj Ketua TP PKK Sumsel Tyas Fatoni dan Pj Ketua TP PKK Palembang Dewi Ratu Dewa menghadiri sosialisasi Keluarga Sadar Hukum dan Layanan Admini--Alhadi/koranpalpres.com

 

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – TP PKK Provinsi Sumatera Selatan menggelar Sosialisasi Keluarga Sadar Hukum dan Layanan Administrasi Kependudukan untuk masyarakat Sumsel di Griya Agung Palembang, Rabu, 21 Febuari 2024.

Dalam kesempatan ini turut hadir Ketua Umum TP PKK Tri Tito Karnavian, Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni, Pj Walikota Palembang Ratu Dewa, Ketua TP PKK Sumsel Tyas Fatoni dan Ketua TP PKK Kota Palembang Dewi Ratu Dewa.

Sosialisasi ini juga diikuti oleh ribuan pelajar SMA sederajat se-Sumsel dan beberapa universitas di Palembang.

Dalam sambutannya, Ketua Umum TP PKK Tri Tito Karnavian menyebut bahwa kegiatan sosialiasi ini sangat bermanfaat.

Karena menurut Tri, kita harus mengedukasi generasi Emas agar mampu bersaing dan betapa pentingnya mempersiapkan diri.

"Artinya kita mempersiapkan generasi bonus demografi pada tahun 2045, harus dipersiapkan dari sekarang agar generasi muda kita mengetahui permasalahan di Sumsel," tutur Tri.

Lebih lanjut istri Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian itu berharap PKK dapat selalu menjadi jembatan penghubung antara pemerintah dengan masyarakat.

"Saya sangat berharap seluruh kader PKK harus terjun langsung dalam membantu masyarakat, dan harus menjadi bagian dari masyarakat itu sendiri, agar kita terus menjadi yang terdepan dalam membantu meringankan masalah masyarakat," tukas Tri.

Pada kesempatan itu dilakukan Penyerahan KTP yang sudah berusia 17, penyerahan KIA (kertu identitas anak) di bawah usia 17 tahun dan piagam penghargaan oleh Ketua Umum TP PKK dan Pj Gubernur Sumsel serta Pj Ketua TP PKK Sumsel.

Di dalam sambutannya, Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni menyampaikan, Pemprov Sumsel akan selalu siap dalam mendukung segala progam TP PKK di Sumsel, terutama di Kota Palembang.

"Pemprov akan terus mendukung kegiatan seperti ini dari PKK, karena akan sangat berguna dalam memperdayakan membantu meningkatkan ekonomi, keamanan dan penegakan hukum masyarakat Sumsel," ungkapnya.

Fatoni juga memuji program-program PKK yang selalu terjun aktif ketengah masyarakat sumatera selatan dalam menghadapi masalah sosial maupun kesehatan.

"Saya juga sangat senang sekali melihat d imana kader PKK selalu berperan aktif dalam penanganan bencana, penanganan penurun stunting, dan selalu memastikan anak-anak mendapatkan makanan bergizi di Posyandu, " kata Fatoni.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan