5 Orang ini Dimudahkan untuk Tidak Berpuasa, Cek Siapa Aja!

Kamis 21 Mar 2024 - 16:22 WIB
Reporter : M Iqbal
Editor : M Iqbal

Beliau bertanya kepada Nabi shallallahu ‘alayhi wa sallam, “Apakah boleh aku berpuasa dalam safar?”

Beliau banyak melakukan safar. Maka Rasulullah shallallahu ‘alayhi wa sallam bersabda, “Berpuasalah jika kamu mau dan berbukalah jika kamu mau.”

Berarti di sini Nabi shallallahu ‘alayhi wa sallam memberikan pilihan. 

Boleh untuk tidak berpuasa bagi orang yang musafir.

BACA JUGA:Bukan Cuma Menahan Makan dan Minum, Kata 2 Syaikh Kalau Puasa Itu…

Dalam hadits riwayat Al Bukhari 4/163 dan Muslim 1118, dari Anas bin Malik radhiyallahu ‘anhu, beliau menceritakan: 

“Aku pernah melakukan safar bersama Rasulullah shallallahu ‘alayhi wa sallam di bulan Ramadan, orang yang puasa tidak mencela yang berbuka dan yang berbuka tidak mencela yang berpuasa.”

Hadits ini memberikan satu keterangan adanya pilihan bagi orang yang safar untuk tidak berpuasa. 

Walaupun ada juga hadits-hadits yang menjelaskan bahwa Allah Subhanahu wa Ta’ala suka jika rukhshah dilakukan oleh hamba-hamba-Nya.

BACA JUGA:Bolehkah Salat Tahajud Lagi Setelah Salat Tarawih dan Witir? Ini Penjelasannya

Sebagaimana hadits shahih riwayat Ahmad 2/108, Ibnu Hibban 2742, dari Abdullah bin Umar, Rasulullah shallallahu ‘alayhi wa sallam bersabda:

“Sesungguhnya Allah menyukai didatanginya rukhsah yang diberikan, sebagaimana Dia membenci orang yang melakukan maksiat.”

Berarti terdapat 2 macam dalil yang sifatnya memberikan pilihan dan dalil yang sifatnya menegaskan bahwa sebaiknya mengambil rukhshah.

Namun juga ada dalil seperti dari Abu Said Al Khudri radhiyallahu ta’ala ‘anhu dalam Jami At Tirmidzi dan yang lainnya dan sanadnya shahih.

BACA JUGA:Mengerjakan Ibadah Harus Mengacu Tuntunan Rasulullah SAW dan Sesuai 4 Asas Ini

Beliau menjelaskan: “Para sahabat berpendapat barangsiapa yang merasa kuat kemudian puasa (maka) itu baik (baginya), dan barangsiapa yang merasa lemah kemudian berbuka (maka) itu baik (baginya).”

Tags :
Kategori :

Terkait